11 bit studios akan merilis game terbarunya di PC. Gamedaim News akan memberikan kalian informasi singkat mengenai spesifikasi PC Frostpunk 2. Apakah PC kalian sudah siap? Kita bisa cek terlebih dahulu di artikel ini.
Pre-order Frostpunk 2 di PC sudah dibuka dengan seharga Rp338.999 (Standard Edition) dan Rp554.039 (Deluxe Edition).
Deskripsi Resmi
Menyelam lebih dalam lagi ke dalam jurang pasca-apokaliptik, Frostpunk 2 dibangun di atas fondasi yang membuat pendahulunya berjaya.
Game ini mendorong pemain ke dalam dunia yang penuh dengan realitas yang tak kenal menyerah dan dilema sosial yang kompleks di dalam kota yang terus berkembang. Dengan cakupan yang lebih luas dan perluasan di setiap aspek mekanisme permainan, Frostpunk 2 meningkatkan ketegangan saat Anda mengarahkan Kota dan penduduknya ke masa depan yang tidak pasti.
Sebagian besar ketegangan itu berasal dari pengenalan faksi-faksi yang berbeda di dalam tembok Kota yang berlomba-lomba untuk mendapatkan kesetiaan di antara warganya.
Akankah Anda menyesuaikan keputusan Anda dengan sifat bertahan hidup dari Icebloods, yang mendukung adaptasi daripada pembangunan? Atau akankah Anda berpihak pada Teknokrat yang metodis, pendukung kemajuan teknologi? Mungkin, kamu bahkan bisa berpihak pada salah satu kelompok yang lebih radikal yang akan kamu temui di dalam game.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Semua terserah Anda – sang Pelayan Kota.
Spesifikasi PC Frostpunk 2
Di bawah ini adalah spesifikasi resminya:
Spesifikasi Minimum:
- OS: Windows 10 or Windows 11 (64-bit)
- Processor: AMD Ryzen 5 or Intel Core i5
- Memory: 8 GB RAM
- Graphics: AMD Radeon RX 550, NVIDIA GeForce GTX 1050 Ti, or Intel Arc A310
- DirectX: Version 12
- Storage: 30 GB available space
- Additional Notes: SSD required. Ultrawide screen not fully supported. Please be aware that listed system requirements may change before the release of the game.
Spesifikasi Rekomendasi:
- OS: Windows 10 or Windows 11 (64-bit)
- Processor: AMD Ryzen 7 or Intel Core i7
- Memory: 16 GB RAM
- Graphics: AMD Radeon RX 5700, NVIDIA GeFroce RTX 2060 Super, or Intel Arc A770
- DirectX: Version 12
- Storage: 30 GB available space
- Additional Notes: SSD required. Ultrawide screen not fully supported. Please be aware that listed system requirements may change before the release of the game.
Dari spesifikasi itu, dapat kita simpulkan bahwa Frostpunk 2 adalah game yang lumayan berat. 11 bit studios juga menyarankan pemainnya untuk menggunakan SSD.
Frostpunk 2 akan rilis di PC (Steam, Epic Games Store, GOG) pada 25 Juli 2024. Versi PS5, Xbox Series X, dan Xbox Series S akan rilis di kemudian hari. Game ini juga akan tersedia di Xbox Game Pass dan PC Game Pass.