Setelah memulai debutnya sebagai game Epic Games Store, Bugsnax akhirnya datang ke Steam pada tahun 2022. Kali ini, Gamedaim News akan memberikan kalian informasi mengenai spesifikasi PC dari Bugsnax. Apakah PC kalian kuat? Kita cek terlebih dahulu di artikel ini.
Young Horses sebagai pengembang dari game ini juga menggoda “beberapa berita dan kejutan menarik untuk membuat orang berbicara tentang Bugsnax lagi di akhir tahun ini”.
Deskripsi Singkat
Bugsnax membawa kalian pada petualangan aneh ke pulau Snaktooth, rumah dari makhluk setengah serangga setengah camilan legendaris, Bugsnax. Diundang oleh penjelajah pemberani Elizabert Megafig, kalian tiba untuk menemukan tuan rumah kalian tidak dapat ditemukan, kampnya berantakan, dan para pengikutnya tersebar di seluruh pulau sendirian… dan lapar!
Terserah kalian untuk memecahkan misteri pulau Snaktooth ini. Apa yang terjadi dengan Lizbert? Apa itu Bugsnax dan dari mana asalnya? Tapi yang terpenting, mengapa rasanya sangat baik?
Spesifikasi PC Bugsnax

Spesifikasi Minimum:
- OS: Windows 7
- CPU: Intel Quad Core 2.6 Ghz atau setara
- RAM: 6 GB RAM
- VGA: Intel UHD 620, Nvidia GT 920M atau setara
- DirectX: Version 9.0
- HDD: 6.7 GB atau lebih
Spesifikasi Rekomendasi:
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
- OS: Windows 10
- CPU: Intel Core i5 2.8 Ghz atau lebih baru
- RAM: 8 GB RAM
- VGA: Nvidia GTX 970 atau lebih baru
- DirectX: Version 11
- HDD: 7.5 GB atau lebih
Dari spesifikasi tersebut, dapat kita simpulkan bahwa Bugsnax adalah game yang lumayan ringan. Untuk game indie, Bugsnax merupakan game yang lumayan ramah untuk kalian yang masih menggunakan spesifikasi PC yang rendah.
Untuk saat ini, Young Horses belum merilis pre-order dari Bugsnax di Steam. Tanggal rilis spesifik dari versi Steam juga belum muncul selain tahun 2022.
Young Horses telah merilis Bugsnax di PS5, PS4, dan PC (Epic Games Store). Versi PC (Steam) terkonfirmasi akan rilis pada tahun 2022.