Microids Studio Lyon akan merilis game terbarunya dengan bantuan Microids. Gamedaim News akan memberikan kalian informasi singkat mengenai spesifikasi PC Agatha Christie – Murder on the Orient Express. Apakah PC kalian sudah siap? Kita cek terlebih dahulu di artikel ini.
Saat artikel ini dipublikasikan, pre-order Agatha Christie – Murder on the Orient Express di PC belum dibuka.
Deskripsi Agatha Christie – Murder on the Orient Express
Dalam kereta api Orient Express, detektif legendaris Hercule Poirot mencoba memecahkan kasus pembunuhan yang terjadi di kereta api ini sambil dikelilingi oleh sejumlah karakter yang menarik dengan rahasia dan motifnya masing-masing.
Memecahkan misteri ini tidak akan mudah dan melalui berbagai lika-liku, pemain harus menggunakan sel abu-abu kecil mereka serta keterampilan detektif untuk mengungkap kebenaran dan mengungkapnya.
Baik Anda penggemar buku atau film ikonik, pencinta misteri pembunuhan, atau hanya mencari petualangan yang mendebarkan, game baru ini memiliki sesuatu untuk semua orang.
Spesifikasi PC Agatha Christie – Murder on the Orient Express
Spesifikasi Minimum:
- OS: Windows 7 (64-bit)
- Processor: Intel Core i3
- Memory: 6 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GT 640
- DirectX: Version 11
- Storage: 25 GB available space
Spesifikasi Rekomendasi:
- OS: Window 10 (64-bit)
- Processor: Intel Core i7 9th gen
- Memory: 16 GB RAM
- Graphics: Nvidia GeForce GTX 1060 or AMD Radeon RX 580
- DirectX: Version 12
- Storage: 25 GB available space
- Additional Notes: SSD recommended
Dari spesifikasi itu, dapat kita simpulkan bahwa Agatha Christie – Murder on the Orient Express adalah game yang lumayan ringan. Microids Studio Lyon juga meminta pemainnya untuk menggunakan SSD.
Agatha Christie – Murder on the Orient Express akan rilis di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC (Steam) pada 19 Oktober 2023.