Sebuah kabar spesial datang untuk kalian para pengguna PC. Pada kesempatan ini Sony mengumumkan satu proyek menarik yang sudah lama dinantikan oleh pemilik Controller Dualsense. Sesuai dengan rumor yang belum lama ini beredar, Sony akhirnya resmi umumkan Firmware DualSense untuk PC. Lantas, bakal seperti apakah jadinya? Yu ikuti terus pembahasan Gamedaim News berikut.
Dengan dirilisnya PlayStation 5, Sony memperkenalkan kita dengan salah satu desain controller paling inovatif dalam sejarah Industri Konsol. DualSense memiliki potensi untuk mengubah nuansa bermain game kalian dengan dukungan implementasi Haptics Feedback dan Adaptive Trigger. Setelah penantian yang cukup panjang, fitur ini akhirnya secara resmi melakukan transisi ke platform PC juga.
Firmware DualSense Untuk PC Resmi Diluncurkan
Pada Informasi yang kami dapatkan melalui halaman Blog resmi milik PlayStation, Sony akhirnya memperkenalkan kita dengan fitur Update wireless controller firmware yang dikhususkan untuk pengguna DualSense di PC. Seperti yang terlihat, para pemain sudah tidak perlu repot-repot lagi untuk melakukan Update Firmware menggunakan kabel USB lewat perangkat PlayStation 5.
Pihak Sony mencatat bahwa pemain hanya dapat melakukan pembaruan firmware pada satu Controller dalam satu waktu saja. Untuk kalian yang punya 2 buah Controller, pemain sepertinya harus melakukan Update satu persatu secara manual. Bukan hanya itu, pihak pengembang juga memastikan bahwa Firmware tersebut hanya akan mendukung OS berjenis Windows 10 dan Windows 11 saja.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Pengguna PC Dapat Merasakan Fitur Haptics Feedback dan Adaptive Trigger
Sama seperti Rumor sebelumnya, Sony juga mengatakan bahwa fitur Haptics Feedback dan Adaptive Trigger hanya akan aktif jika pengguna menggunakannya dalam Mode Wired. Namun, kalian tetap bisa merasakan pengalaman fitur tersebut melalui mode Wireless jika Developer game bersangkutan sempat bekerja sama dengan Sony. Tentunya, ini adalah kabar spesial bagi pemilik Dualshock yang belum memiliki akses ke perangkat PlayStation 5.
Bagi kamu yang ingin langsung mencobanya, maka kamu bisa mengunduh firmware tersebut secara gratis melalui halaman berikut ini. Kamu juga bisa melihat instruksi pemasangannya melalui halaman yang sama. Lantas, bagaimanakah menurut kalian, tertarik untuk mencoba fitur menarik dari DualSense?