Kawai Banget, Begini Tampilan Balmond Jika Dapat Skin Maid Mobile Legends

Balmond Skin Maid Mobile Legends

Mobile Legends merupakan game yang sangat banyak pemainnya, terkhususnya di Indonesia. Oleh karena itu, Moonton selalu menghadirkan banyak skin-skin yang keren untuk Hero Mobile Legends. Namun, tak hanya developer juga yang tertarik untuk mendesain skin, beberapa kreator atau konseptor juga ikutan memeriahkan game ini.

Nah, kali ini ada seorang seniman yang membuat konsep art Skin Mobile Legends bertema maid atau pelayan. Salah satu hero yang dibuatkan skin tersebut adalah Balmond. Apakah kamu penasaran gimana penampilannya? Mari simak berita game terbaru berikut ini.

Begini Tampilan Skin Maid Mobile Legends, Balmond Kawai

Lewat akun Twitter salah satu leaker ML @txtmlbb, dirinya membagikan sebuah postingan yang berisikan skin beberapa hero dengan kostum pelayan. Salah satu yang menarik perhatian adalah Balmond yang awalnya sangat sangar berubah menjadi super kawai. Desain karakter yang keanime-animean ini membuat karakter terlihat lebih cantik dan cocok dijadikan waifu.

Bisa dibilang skin ini cuma sekedar fanart saja dari penggemar dan tidak mungkin rilis di game aslinya. Soalnya, hingga kini hanya ada beberapa franchise saja yang sukses berkolaborasi dengan ML, termasuk Transformers.

Karakter Lain yang Dijadikan Maid

Twitter

Selain Balmond, ada juga 3 karakter Mobile Legends lainnya yang disulap menjadi para maid. Jika kita lihat dengan seksama, ada Harits, Saber dan Granger. Ketiga karakter tersebut juga dibuat menjadi lebih kawai dengan bumbu-bumbu anime.

Saat melihat skin Granger, sebenarnya skin tersebut lebih cocok untuk Lesley. Moonton mungkin bisa mengambil dan mengajak artist tersebut untuk bekerja sama untuk mendesain skin untuk karakter tersebut.


Nah, itulah pembahasan tentang skin maid Mobile Legends yang dibuatkan untuk Balmond dan kawan-kawan. Kami ingatkan sekali ini bahwa ini hanyalah sebuah konsep yang dibuat oleh penggemar, jadi jangan berharap skin tersebut rilis ke gamenya.

Exit mobile version