AndroidBeritaiOSMobile

Bluehole Akan Tutup Server TERA Online Jepang Setelah 3 Tahun Rilis

Bluehole Studios akan tutup Server TERA Online di region Jepang setelah 3 tahun Rilis. apa lasan penutupannya?

Ada kabar buruk dari game ikonik besutan Bluehole Studio dan En Masse Entertainment. Pasalnya, mereka dikabarkan akan menutup salah satu game MMORPG ikonik miliknya setelah lebih dari satu dekade. Benar, kita berbicara soal penutupan server TERA Online yang akan dilakukan pada region Jepang. Lantas, apa alasan dari penutupan game tersebut? Yuk ikuti terus pembahasan Gamedaim News berikut ini.

Penggemar genre MMORPG manapun tentunya sudah kenal dengan yang namanya TERA Online. Game yang meluncur pada tahun 2019 ini sebenarnya sempat rilis sejak tahun 2011 silam melalui server Inggris saja. Namun setelah kesuksesan besarnya, Krafton memutuskan untuk merilis game saru ini ke berbagai negara Asia. Sayangnya, game tersebut rupanya kurang populer terutama bagi negara Jepang.

Server MMORPG TERA Online Akan Ditutup pada Bulan Maret Mendatang

Server MMORPG TERA Online Akan Ditutup Pada Bulan Maret Mendatang

Belum lama ini, kita dikejutkan dengan kabar dari pihak studio lewat akun Twitter-nya. Seperti yang terlihat, Krafton secara resmi mengatakan bahwa mereka akan menutup server TERA Online Jepang pada tanggal 20 April mendatang. Hal ini dibuktikan dengan surat permintaan maaf yang telah ia berikan beramaan dengan beritanya. Sayangnya, mereka tidak memberikan alasan jelas mengapa game ikonik satu ini akan ditutup.

Sebagai bentuk perpisahan, Bluehole Studio akan merilis Patch 114 terakhirnya pada tanggal 26 Januari minggu depan. Nantinya, patch tersebut akan meluncurkan banyak hadiah spesial untuk terakhir kali. Mereka juga menambahkan main quest, dungeon, dan equipment baru khusus untuk Jepang saja. Sebagai tambahan, TERA Online juga tidak menyediakan fitur Refund saat penutupannya nanti.

Server TERA Online Pada Region Lain Akan Ikut Ditutup Juga?

https://www.youtube.com/watch?v=EPyD8TTd7cg
Server TERA Online Pada Region Lain Akan Ikut Ditutup Juga?

Untungnya, penutupan tersebut hanya terjadi pada region Jepang saja. Meskipun demikian, kabar satu ini tetap menjadi berita buruk bagi gamer di Region lain. Mengingat, pada era ini kita sudah banyak kedatangan game MMO yang lebih menarik. tentunya tidak menutup kemungkinan bahwa pihak Studio akan menutup Server pada region lainnya juga. LYTO Games sendiri sempat menutup server Indonesia dari Tera Awakening tahun 2019 lalu.

Bagi kamu yang belum sempat mencoba game ini, maka masih ada sedikit kesempatan. Untuk itu, TERA Online sendiri bisa kamu mainkan lewat paltform PC, PS4 dan, Xbox One. Pengguna PC dapat menikmati game ini secara Free to Play melalui Steam Store dan situs resminya. Namun, untuk pengguna Mobile bisa mencoba seri Tera Classic yang masih tersedia lewat PlayStore, AppStore, dan Tap-Tap.

Pengamat Game PC dan Konsol - suka Pinguin.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks