BeritaPCValorant

Sebelum Rilis, Riot Bakal Tambah Server Baru di Valorant!

Sebelumnya, Riot Games dengan game besutannya Valorant telah membuka masa closed beta di Brasil, Korea Selatan, dan Amerika Latin. Kini, Riot kembali berencana menambahkan beberapa server sebelum merilis game ini pada bulan Juni 2020 nanti.

Berdasarkan informasi, Riot akan menambahkan beberapa server di beberapa kota seperti Warsawa, Madrid, London, Atlanta, dan Dallas demi menjamin kualitas jaringan dari Valorant.


Vietnam Harus Bersabar

Selain keempat kota tadi, Riot juga memiliki rencana untuk menambahkan server di Eropa Timur, Kolombia, dan Argentina. Ketiga daerah tersebut dinilai memiliki masalah latency yang sangat tinggi.

Sementara itu, kabar buruk datang ke Vietnam di mana mereka belum bisa memainkan game tersebut karena Riot masih dalam tahap persiapan server. Di sisi lain, pemain yang berasal dari India dan Timur Tengah untuk sementara waktu harus menggunakan server SEA dan Eropa.

Ini lantaran Riot masih menunggu selesainya server mereka. Tentu saja, ini membuat ping dari pemain nantinya akan sedikit lebih tinggi dari biasanya.

Ada beberapa masalah yang sedang terjadi, misalnya kami tengah melakukan negosiasi dengan ISP terkait yang mengarahkan pemain ke pusat. Untuk itu, kami tengah mencoba menyelesaikan masalah tersebut.

Riot Games

Tentu saja, Riot Games telah bejalar dari masa lalu saat mereka mengalami masalah server karena lonjakan pemain yang sangat besar.


Valorant Siap Rilis 2 Juni 2020

Sementara itu, Riot Games telah mengumumkan tanggal rilis resmi dari Valorant. Berdasarkan press release yang diterima kemarin, Valorant akan rilis pada tanggal 2 Juni 2020 dan mendukung bahasa Indonesia.

Tidak hanya itu, Valorant juga akan menyediakan bahasa Thailand maupun Vietnam. Di sisi lain, Taiwan harus menunggu sampai akhir tahun nanti sebelum bisa menikmati game tersebut.


Referensi: Valorant

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks