BeritaeSportResmi

Harga Terus Turun, Saham FaZe Clan Berpotensi Dihapus NASDAQ

Sejak pertama kali melantai di bursa efek NASDAQ pada 2022 lalu, saham FaZe Clan terus mengalami penurunan harga yang sangat signifikan.

Sejak pertama kali melantai di bursa efek NASDAQ pada 2022 lalu, saham FaZe Clan terus mengalami penurunan harga yang sangat signifikan. Karena hal ini, saham FAZE berpotensi di hapus oleh NASDAQ.

Lalu, apa yang membuat harga saham dari FaZe Clan terus turun? Yuk simak ulasan dari Gamedaim berikut ini.


Perjalanan Saham FaZe Clan Sejak Melantai di NASDAQ

FaZe Clan Sambut Snoop Dogg Sebagai Direktur dan Anggota Tim Baru | FaZe
FaZe Clan Sambut Snoop Dogg Sebagai Direktur dan Anggota Tim Baru | FaZe

Kembali ke tahun 2022 lalu, FaZe Clan mengumumkan bahwa mereka telah melantai di bursa efek NASDAQ melalui merger SPAC. Valuasi dari go public ini mencapai angka $1 miliar. Awalnya, saham FaZe Clan cukup menjanjikan dan berhasil menembus angka $17,43 pada 2 September 2022 lalu.

Namun, harga dari sahamnya terus menurun sejak bulan November dan mencapai angka terendah pada $0,72 pada 30 Januari 2023. Tentu, banyak yang merasa cukup rugi setelah mereka membeli saham dari FaZe Clan.


Alasan Mengapa Saham Terus Turun

Saham Faze Clan
Saham Faze Clan

Dari beberapa informasi yang beredar, ada beberapa alasan mengapa saham FaZe Clan mengalami penurunan. Salah satu diantaranya adalah kegagalan pembayaran investasi yang telah dijanjikan dan kekhawatiran mengenai uang tunai yang tidak dapat menutup pengeluaran tahun ini.

Lebih lanjut, NASDAQ yang merupakan tempat melantainya saham FaZe Clan memuat aturan bahwa saham yang terus diperdagangkan di bawah $1 berpotensi untuk dihapus. Aturan ini membuat bahwa saham dengan harga di bawah $1 selama 30 hari akan mendapatkan pemberitahuan dari pihak terkait.

Setelah mendapatkan pemberitahuan tersebut, perusahaan diberikan waktu 180 hari agar memenuhi syarat kembali supaya mereka bisa kembali menjual saham ke publik.

FaZe sendiri ingin menghindari masalah ini sejak awal. Namun, tindakan tersebut mengharuskan harga saham mereka naik lagi. Sayangnya, ini bertepatan dengan berakhirnya “lock-up” enam bulan pada staf FaZe.

Saat ini, banyak perusahaan teknologi dan game di tempat lain yang terus melakukan PHK. Imbasnya, investasi ke organisasi esports lesu dan menjadi tantangan tersendiri, bahkan untuk FaZe Clan yang merupakan salah satu organisasi dengan value mencapai angka $400 juta pada tahun 2022 lalu.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks