Inilah ‘Rusia 2055’, Game Shooter dengan Grafis Fantastis Yang Dibuat oleh 1 Orang!

Inilah 'Rusia 2055', Game Shooter Dengan Grafis Fantastis Yang Dibuat Oleh 1 Orang! Gamedaim

Ada seorang developer indie InvictusVolition yang hanya bekerja sendiri, telah mengerjakan sebuah game shooter dengan tema futuristik yang terinspirasi oleh Hideo Kojima. Game tersebut berjudul Rusia 2055. Nah ternyata benar, hari ini sang developer resmi merilis trailer terbaru game tersebut.

Rusia 2055 dipastikan sudah memasuki tahap pre-alpha. Menariknya, jika kalian menfollow akun twitter sang developer, kalian akan mendapatkan akses beta game tersebut. Tapi sayangnya, jadwal beta belum diumumkan hingga sekarang.

Nah game ini akan memiliki plot cerita yang sangat menarik dan mode campaign. Lebih jelasnya akan ada mode multiplayer dimana 64 pemain yang dibagi menjadi dua tim akan bertarung di satu map yang cukup luas. Belum lagi, game tersebut dikembangkan dengan Unreal Engine 4 yang menghasilkan kualitas grafis fantastis. Jadi mari kita tunggu.

Exit mobile version