Laporan terbaru telah mengungkapkan bahwa Crash Bandicoot N. Sane Trilogy kemungkinan besar akan masuk ke dalam Xbox Game Pass.
Informasi ini dipublikasikan oleh eXputer dan didukung oleh Windows Central. Jika kalian tertarik dengan game-game Activision, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Crash Bandicoot N. Sane Trilogy Bakal Tuju Xbox Game Pass?
eXputer melaporkan bahwa Crash Bandicoot N. Sane Trilogy akan bergabung dengan layanan berlangganan Xbox pada Agustus 2024. Laporan ini telah dikuatkan oleh Windows Central.
“Sumber Windows Central dapat menguatkan informasi ini, yang berarti para pemain Xbox dapat menantikan untuk memulai petualangan dengan bandicoot yang mencari Wumpa dalam beberapa minggu lagi,” tulis Windows Central dalam laporannya.
Menurut eXputer, Tony Hawk’s Pro Skater 1 + 2 dan Spyro Reignited Trilogy juga berkemungkinan besar akan hadir di Xbox Game Pass “dalam waktu dekat”.
Windows Central mencatat bahwa Microsoft tidak ingin hanya memiliki satu gelombang besar di mana semua game dari Activision Blizzard ditambahkan ke Xbox Game Pass.
Update 24 Juli 2024: @eXtas1stv mengklaim bahwa Crash Bandicoot N. Sane Trilogy akan masuk ke dalam layanan berlangganan Xbox pada 8 Agustus 2024.
Dalam laporan terpisah, Insider Gaming mengklaim bahwa perpustakaan game Activision akan masuk ke dalam Xbox Game Pass secara bertahap selama beberapa bulan ke depan. Namun, masih ada ketidakpastian tentang game-game Call of Duty yang lebih lama.
Update 7 Agustus 2024: Microsoft secara resmi mengumumkan kedatangan Crash Bandicoot N. Sane Trilogy ke dalam layanan berlangganan Xbox pada 8 Agustus 2024.