BeritaRumor

Rumor: Assassin’s Creed Codename Red Akan Hadirkan Karakter Yasuke

Insider Gaming melaporkan bahwa salah satu karakter utama Assassin's Creed Codename Red akan didasarkan pada Samurai Afrika di dunia nyata yang bernama Yasuke.

Laporan terbaru mengungkapkan bahwa karakter samurai di Assassin’s Creed Codename Red akan didasarkan pada samurai Afrika di dunia nyata yang bernama Yasuke.

Informasi ini dipublikasikan oleh Insider Gaming. Jika kalian tertarik dengan game-game Ubisoft, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

Assassin’s Creed Codename Red Akan Hadirkan Karakter Yasuke?

Insider Gaming melaporkan bahwa salah satu karakter utama Assassin’s Creed Codename Red akan didasarkan pada Samurai Afrika di dunia nyata yang bernama Yasuke. Meskipun kisah Yasuke di game ini sebagian besar bernada fiksi, namun secara historis dia adalah orang yang benar-benar ada.

Pada Oktober 2023, YouTuber j0nathan memberikan beberapa detail tentang karakter wanita bernama “Naoe” yang sedang dalam pencarian untuk membalas dendam setelah kematian ayahnya. Gambar pertama Naoe juga bocor secara online melalui profil LinkedIn Pierre Boudreau.

Menurut Insider Gaming, informasi j0nathan akurat dengan nama lengkap Naoe saat ini adalah Fujibayashi Naoe, putri dari Fujibayashi Nagato yang legendaris di dunia nyata. Mirip dengan Naoe, kisah Yasuke juga akan bermula dengan tragedi.

Di awal game ini, Insider Gaming melaporkan bahwa Naoe dan Yasuke merupakan musuh bebuyutan, tetapi kemudian menjadi sekutu dalam keinginan mereka untuk menyatukan Jepang.

Insider Gaming juga mencatat bahwa karakter bersejarah lainnya yang akan muncul dalam Assassin’s Creed Codename Red:

  • Fujibayashi Nagato (ayah Naoe),
  • Nobunaga Oda,
  • Mitsuhide Akechi,
  • Hattori Hanzo (karakter yang kembali),
  • Hideyoshi Toyotomi,
  • Kōdai-in (istri Hideyoshi),
  • Oichi,
  • Yoshiaki Ashikaga,
  • Kagemitsu Akechi, dan banyak lagi.

Ada Grappling Hook?

https://www.youtube.com/watch?v=jsQ_GN38t_M

Setelah laporan Insider Gaming, j0nathan mengungkapkan beberapa detail penting untuk Assassin’s Creed Codename Red dalam video YouTube terbarunya.

Misalnya, j0nathan menekankan bahwa Assassin’s Creed Codename Red akan menampilkan “lebih sedikit map marker” dengan lebih condong pada penjelajahan peta secara aktif.

j0nathan juga mencatat bahwa peta Assassin’s Creed Codename Red akan “lebih besar dari Valhalla, tetapi lebih kecil dari Odyssey“.

Ada juga berbagai mekanisme gameplay baru yang j0nathan paparkan dalam videonya:

  • Grappling hook seperti Sekiro: Shadow Die Twice dan Ghost of Tsushima.
  • Posisi yang berbeda, dengan kemampuan untuk tengkurap dan merangkak di atas rumput.
  • Stealth yang lebih baik, dengan pemain dapat memanfaatkan kegelapan dan menciptakan titik-titik gelap untuk bersembunyi di dalam bayangan (Insider Gaming sudah melaporkan informasi ini).
  • NPC dapat mempertahankan diri jauh lebih baik dari sebelumnya.
  • Akan ada fitur yang memungkinkan pemain untuk “merekrut” musuh tertentu untuk berfungsi sebagai mata-mata.
  • Naoe (protagonis wanita) akan menggunakan kunai, shuriken, bom asap, dan lonceng, kemungkinan besar dia akan menjadi karakter yang jauh lebih gesit dan lebih tersembunyi daripada Yasuke.

Di X, Tom Henderson juga mendukung sebagian besar informasi yang dibocorkan oleh j0nathan.

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks