Berita

Rainbow Six Siege Bakal Dapatkan Fitur Crossplay

Sampai saat ini, Rainbow Six Siege belum mendukung fitur crossplay yang membuat pemain berharap bahwa fitur ini bisa hadir. Namun, pemain R6S kini bisa berbahagia, pasalnya keinginan mereka dalam waktu dekat ini akan terwujud setelah Ubisoft mengonfirmasi hal tersebut.

Hal tersebut tak lepas dari konfirmasi Jean-Baptiste Halle selaku direktur dari game ini.


Fitur Crossplay untuk Rainbow Six Siege

Rainbow Six Siege Crossplay
Rainbow Six Siege Crimson Heist | Dexerto

Selama acara pratinjau baru-baru ini untuk Crimson Heist, Game Director Jean-Baptiste Halle mengatakan kepada PC Gamer bahwa fitur-fitur ini sedang dalam proses.

Kami secara aktif mengerjakan cross-progression dan crossplay. Dalam ranah konsol, saya rasa akan sangat bagus jika pemain PlayStation dan Xbox bermain bersama.

Ungkap Jean Kepada PC Gamer

Halle mengatakan bahwa crossplay akan mempersingkat waktu pencarian game, terutama di wilayah yang populasi pemain konsol lebih banyak. Ia memberikan contoh di wilayah Asia yang mana pengguna PlayStation jauh lebih banyak ketimbang Xbox. Sementara itu, platform PC dinilai sebagai salah satu tempat yang memang cocok untuk R6S.

Menurut Halle, ada kekurangan yang terjadi jika fitur ini rilis. Salah satunya adalah keunggulan pengguna PC yang memakai keyboard dan mouse. Tidak seperti Warzone dan Fortnite, Rainbow Six Siege tidak memiliki kontrol bantuan untuk pemain. Hal ini membuat mereka kesulitan dalam menembak atau mengeluarkan utility.


R6S Kedatangan Operator Baru

Merujuk informasi yang ada, Flores merupakan operator yang dibuat guna menghasilkan berbagai ledakan, salah satunya adalah drone RCE-Ratero yang mampu melubangi sesuatu dan menghancurkan peralatan musuh. Operator nantinya bakal rilis pada Season 1 Year 6.

Khusus untuk drone milik Flores, peralatan tersebut tidak jauh berbeda dengan kebanyakan drone pada umumnya. Walau begitu, drone ini tidak akan bisa dimatikan setelah ia aktif. Terlebih, damage yang dihasilkan juga terbilang sangat besar untuk sebuah drone.

Bukan hanya drone saja, Flores juga bakal menggunakan beberapa senjata seperti AR33 dan SR-25, serta GSH-18 sebagai secondary weapon. Untuk sektor granat, Flores memiliki akses terhadap Claymores dan juga Stun Grenades.

Untuk bisa mendapatkan Flores, kalian harus menunggu hingga tanggal 18 Maret 2021 mendatang. Walau begitu, pemilik Battle Pass bisa memainkan Flores 2 minggu lebih awal sebelum operator ini tersedia dan dimainkan oleh publik.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks