Berita

Petinggi Epic Games Sebut PS5 dan Xbox Series X Mampu Hadirkan Tampilan Setara dengan Film!

Kita semua tahu bahwa, era konsol next-gen sudah ada di depan mata. Sony maupun Microsoft pun sudah memastikan bahwa mereka akan meluncurkan PlayStation 5 dan Xbox Series X tepat pada tahun ini, meskipun belum ada jadwal pasti kapan akan mereka luncurkan. Mulai dari spesifikasi sampai wujud dari konsol next-gen pun sudah mereka ungkapkan belum lama ini.

Mungkin, dalam waktu dekat ini Sony dan Microsoft akan memberikan detail lebih lanjut mengenai konsol milik mereka ini. Terlebih lagi sampai saat ini, harga dari Xbox Series X maupun PlayStation 5 belum mereka ungkapkan. Menurut kabarnya, konsol next-gen ini akan dijual sekitar 10 jutaan pada saat perilisannya nanti. Namun lagi-lagi, belum ada konfirmasi langsung dari pihak Sony maupun Microsoft.

Kemampuan konsol next-gen menurut petinggi Epic Games

Petinggi Epic Games Sebut Ps5 Dan Xbox Series X Mampu Hadirkan Tampilan Setara Dengan Film
Unreal Engine 5 | IGN

Berbicara mengenai konsol next-gen, baru-baru ini, salah satu petinggi Epic Games mengatakan bahwa kemampuan yang dimiliki oleh PlayStation 5 maupun Xbox Series X mampu menghadirkan tampilan setara dengan film. Ya, melalui wawancaranya bersama Official PlayStation Magazine UK, Kim Liberi selaku Chief Technology Officer Epic Games sebut bahwa konsol next-gen mampu membuat mimpinya selama ini terwujud.

Berkat teknologi Nanite Unreal Engine 5 yang mampu dijalankan oleh PlayStation 5 maupun Xbox Series X akhirnya mimpinya selama ini yaitu menghadirkan “movie-quality” assets pada sebuah game bisa terealisasikan. Ini menegaskan bahwa tampilan yang dimiliki oleh PlayStation 5 maupun Xbox Series X setara dengan film pada umumnya.

“Next-gen graphics dan processing power bukan hanya membuat sebuah game menjadi lebih imersif saja, tetapi juga memungkinkan developer untuk hadirkan formula gameplay baru yang bisa memanfaatkan lingkungan dan pencahayaan yang sepenuhnya dinamis, physics yang jauh lebih baik, AI lebih cerdas, dan pengalaman multiplayer lebih kaya”

Kemampuan Unreal Engine 5!

Menurut Epic Games, Unreal Engine 5 sendiri digadang-gadang mampu membuat developer mengimport film-quality source art yang terdiri dari ratusan juta hingga miliaran poligon secara langsung kedalam engine. Teknologi Nanite kemudian akan meningkatkan skala asset tersebut secara real-time.

Tentunya hal ini akan mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk menyesuaikan dengan performa sebuah game secara siginifikan tanpa adanya pengurangan pada kualitas visual. Tak hanya itu saja, Liberi juga menambahkan bahwa Unreal Engine 5 akan memberikan sang kreator kebebasan untuk menciptakan sebuah karya terbaiknya tanpa adanya batasan seperti yang mereka alami di era sebelumnya.

Unreal Engine 5 sendiri direncanakan akan rilis sekitar akhir tahun 2021 mendatang dan kemungkinan besar akan digunakan sebagai engine game-game yang akan rilis di PlayStation 5 dan juga Xbox Series X nantinya. Bagaimana menurut kalian mengenai hal ini? Berikan tanggapannya di bawah ya.

Halo, saya Syaipul, juga dikenal sebagai Ipul, dan saya adalah seorang penikmat anime yang bersemangat, pecinta game, dan penggemar K-Drama. Mari kita jelajahi dunia yang menarik ini bersama!

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks