BeritaMobile Legends

Project NEXT Mobile Legends Tuai Kritikan dari Pemain!

Moonton beberapa hari yang lalu merilis Project NEXT untuk Mobile Legends. Harapannya, update tersebut akan membawa perubahan bagi game MOBA populer tersebut. Sayang, update ini malah mendapatkan kritikan dari pemain.

Tidak heran, kritikan tersebut datang setelah update terbaru Mobile Legends memberikan banyak perubahan yang membuat pemain merasa kebingungan. Bahkan, ada pemain yang mengganggap bahwa Mobile Legends telah berubah 100 persen.


Apa yang Membuat Project NEXT Mobile Legends Tuai Kritikan?

Heroes Revamp Project Next
Heroes Revamp Project Next | Dok: Istimewa

Merujuk respon dari pemain, mereka menyebut update terbaru dari Mobile Legends membuat mereka merasa kesulitan untuk beradaptasi. Sebab, Project NEXT milik Mobile Legends ini telah mengubah hampir secara keseluruhan mekanisme gameplay yang telah bertahan cukup lama.

Tidak hanya itu saja, beberapa pemain melaporkan bahwa update ini membuat Mobile Legends terasa cukup berat dan mengakibatkan device mereka lag. Selain itu, frame rate dari Mobile Legends sering bermasalah ketimbang versi lawas atau sebelumnya.

Lebih lanjut, update terbaru Mobile Legends memang mengubah user interface yang terlihat mirip dengan game besutan Tencent, Arena of Valor. Bahkan, pemain Mobile Legends merasa bahwa tampilannya memang hampir menyerupai AOV.


Mengenal Lebih Dekat Tentang Update Terbaru ML

Kali ini, Project NEXT Mobile Legends memberikan revamp kepada beberapa heronya seperti Miya, Zilong, Alucard, Eudora, Layla, dan juga Saber. Lebih lanjut, keenam hero tersebut memang sengaja diubah agar kepopulerannya bisa kembali seperti dulu.

Akhirnya MLBB telah meresmikan update terbaru yang sangat signifikan. Selain 6 hero yang mendapatkan pembaruan, Project terbaru dari MLBB ini sudah bisa kalian nikmati

Aswin Atonie, Brand Director Moonton Indonesia

Masih dalam rangkaian update terbaru, MLBB bekerja sama dengan yayasan Save The Children Indonesia, mengadakan kampanye bertajuk Mobile Legends: Bang Bang Beyond Gaming #PlayToSaveTheChildren.

Kegiatan yang masuk dalam Project NEXT sendiri telah berlangsung mulai tanggal 23 September 2020 lalu. Kalian masih bisa menontonnya melalui akun YouTube MLBB Indonesia.


Lebih lanjut, kalian bisa mengetahui informasi tentang Project ini melalui link berikut. Jangan lupa untuk terus update perkembangan berita game kalian di sini. Nyalakan notifikasi agar kamu tidak ketinggalan berita terbaru seputar game, konsol, dan hardware.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks