Pocket Pair telah mengumumkan bahwa penjualan Palworld sudah menembus 6 juta kopi di seluruh dunia.
Informasi ini Pocket Pair rilis lewat media sosial mereka. Jika kalian tertarik dengan game-game baru, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Penjualan Palworld Tembus 6 Juta Kopi
Pocket Pair mengumumkan bahwa penjualan Palworld sudah menembus rekor terbarunya sejak beberapa hari lalu. Game ini sudah tersedia sebagai game Early Access untuk Xbox Series X, Xbox Series S, Xbox One, dan PC (Steam, Microsoft Store).
Menurut Pocket Pair, Palworld telah melampaui rekor tertinggi sepanjang masa, yaitu 1,7 juta pemain secara bersamaan.
Di bawah ini merupakan deskripsi singkat Palworld:
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
“Palworld adalah game tentang menjalani kehidupan yang lambat dengan makhluk misterius ‘Pal’ atau menceburkan diri ke dalam pertempuran hidup dan mati dengan para pemburu.
“Kamu bisa membuat Pal bertarung, berkembang biak, membantu bertani, atau bekerja di pabrik. Anda juga bisa menjualnya atau bahkan menyembelihnya untuk dimakan! Namun, hal itu dilarang oleh hukum.”