BeritaNintendoNintendo SwitchPC

Penjualan Hogwarts Legacy Tembus 22 Juta Kopi

Hogwarts Legacy sudah tersedia di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC (Steam, Epic Games Store).

Warner Bros. Games dan Avalanche Software baru-baru ini telah mengumumkan bahwa penjualan Hogwarts Legacy sudah menembus 22 juta kopi di seluruh dunia.

Informasi ini dipublikasikan oleh Variety. Jika kalian tertarik dengan game-game besutan Avalanche Software, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

Penjualan Hogwarts Legacy Tembus 22 Juta Kopi

Warner Bros. Games dan Avalanche Software baru-baru ini telah mengumumkan bahwa penjualan Hogwarts Legacy sudah menembus rekor terbarunya sejak Mei 2023. Game ini sudah tersedia di PS5, Xbox Series X, Xbox Series S, PS4, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC (SteamEpic Games Store).

“Bukan hanya unit yang terjual yang membuat saya sangat bangga, tapi juga karena hal ini membuat para penggemar sangat senang,” ujar presiden Warner Bros. Games, David Haddad, kepada Variety. “Game ini menghidupkan Harry Potter dengan cara baru bagi para gamer, di mana mereka dapat menjadi diri mereka sendiri di dunia ini, di dalam cerita ini.”

Haddad menambahkan, “Itulah yang ingin dilakukan oleh tim di Avalanche saat mereka mengembangkan game ini dan saya rasa itulah alasan mengapa game ini beresonansi dengan sangat baik dan tetap menjadi game terlaris tahun ini di seluruh industri di seluruh dunia. Itu adalah posisi yang biasanya dipegang oleh salah satu game sekuel dari game-game yang sudah ada sebelumnya dan kami sangat bangga karena kami bisa masuk ke jajaran teratas.”

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks