Sony Interactive Entertainment dan Team ASOBI telah mengumumkan bahwa penjualan ASTRO BOT sudah menembus 1.5 juta kopi di seluruh dunia.
Informasi ini Sony Group Corporation rilis melalui laporan finansial Q2 FY 2024. Jika kalian tertarik dengan game-game PlayStation, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Penjualan ASTRO BOT Tembus 1.5 Juta Kopi
8 November 2024 – Dalam laporan finansial Q2 FY 2024, Sony Group Corporation telah mengungkapkan bahwa ASTRO BOT sudah terjual 1,5 juta kopi per 3 November 2024. Menurut Sony Group Corporation, sekitar 37% dari hasil penjualan tersebut adalah pembeli baru.
Di sisi lain, Sony Group Corporation telah mengungkapkan bahwa PS5 sudah terjual sekitar 65,6 juta unit di seluruh dunia. Sebanyak 3,8 juta unit PS5 terjual selama Q2 FY 2024, turun 1,1 juta dari Q2 FY 2023.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Berikut adalah beberapa statistik tambahan:
- Terdapat 116 juta pengguna aktif bulanan di PlayStation Network pada 30 September 2024, yang meningkat 9 juta dari 107 juta pengguna aktif pada periode yang sama di tahun fiskal sebelumnya.
- Software PS5 dan PS4 jika digabungkan terjual sebanyak 77,7 juta kopi selama 3 bulan yang berakhir pada 30 September 2024, naik 10,1 juta dari 67,6 juta software yang terjual pada periode yang sama di tahun fiskal sebelumnya. 5,3 juta kopi adalah judul pihak pertama, yang naik 0,6 juta dari 4,7 juta kopi yang terjual selama periode yang sama pada tahun fiskal sebelumnya. 70% dari penjualan software adalah unduhan digital software game lengkap, yang naik 3% dari periode yang sama pada tahun fiskal sebelumnya.
ASTRO BOT sudah tersedia di PS5.