CI Games telah mengungkapkan bahwa mereka melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 30 karyawannya.
Informasi ini dipublikasikan oleh GamesIndustry.biz. Jika kalian tertarik dengan kondisi di industri video game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
CI Games PHK 30 Karyawan, Kenapa?
GamesIndustry.biz melaporkan bahwa CI Games sedang melakukan PHK putaran terakhir sebagai bagian dari restrukturisasi yang dimulai pada Januari 2024.
Menurut CI Games, “putaran terakhir dari pengurangan tenaga kerja yang ditargetkan” ini akan mempengaruhi sekitar 30 orang di seluruh tim produksi mereka dan bertujuan untuk memastikan “efisiensi maksimum dalam memberikan prioritas strategis di masa depan”.
CI Games menambahkan bahwa Hexworks, studio di balik Lords of the Fallen (2023), tidak terpengaruh dan tetap mengembangkan “Project 3”, game RPG aksi terbarunya.
Studio kedua milik CI Games, Underdog Studio, juga telah diberi waktu lebih lama untuk menyelesaikan bagian vertikal untuk “Project Survive” sebelum game tersebut memasuki produksi penuh.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
“Semua karyawan yang terkena dampak telah diberitahu tentang proposal ini hari ini, dan akan didukung penuh selama prosesnya dalam beberapa minggu ke depan,” ungkap juru bicara CI Games kepada GamesIndustry.biz.
Pada Januari 2024, CI Games telah mengumumkan bahwa mereka akan memberhentikan 10% dari tenaga kerjanya.