AndroidBeritaiOSMobile

Inilah Patch Note 1.3.82 Mobile Legends yang Bakal Hadir di Advanced Server Mendatang!

Seperti yang kita ketahui, pembaruan meta atau patch note merupakan kegiatan yang rutin dilakukan Mobile Legends untuk menjaga stabilitas dari game tersebut. Setiap pembaruan yang dilakukan oleh Moonton, akan terdapat berbagai hero yang di Rework serta penambahan dan pengilangan item yang ada.

Untuk itu, kami dari Gamedaim akan memberikan beberapa bocoran mengenai Patch Note 1.3.82 mendatang yang bakal rilis di Advanced Server. Apa saja itu? Yuk simak penjelasannya di bawah ini.


Penyesuaian Hero

10 Rekomendasi Game Android Gratis Terbaik, Tak Perlu Membayar! Mobile Legends

Terdapat beberapa hero yang mendapatkan perubahan pada patch kali ini, diantaranya:

Bane: Mendapatkan revamp terhadap skill pasif, Crab Claw Cannon, dan ultimate-nya. Pasif Bane kali ini membuat dia bisa menyerang musuh di sekitar dengan area serangan yang cukup luas. Skill Crab Claw Cannon akan memantul kepada musuh yang lainnya. Sedangkan untuk ultimate-nya kali ini Bane bisa mengeluarkan hiu yang dapat menyerang musuh di depannya.

Dyrroth: Sebelumnya hero ini bernama Dyrus, sekarang menjadi Dyrroth. Dan ada sedikit perubahan pada skill Spectre Step, skill tersebut dapat memberikan stun kepada musuh.

Odette: Durasi crowd control immobilize dari Skill 2 milik Odette ditingkatkan dari 1 detik menjadi 2 detik. Magic attack dikurangi dari 0.8 menjadi 0.5

Jawhead: Basic shield skill 2 ditingkatkan dari 280 menjadi 520. Memberikan shield yang lebih banyak daripada sebelumnya.

Argus: Mendapatkan debuff tambahan terhadap skill ultimate-nya.

Mengubah tampilan skill milik Kadita, Harith, X.Borg, Terizla, Esmeralda, Khufra, Badang, dan Faramis menjadi lebih keren.


Item yang Dihilangkan

Opera Snapshot 2019 06 02 160635

Pada patch kal ini, item dengan nama Wizard Boots, Courage Bulwark, dan Soul Scroll akan dihilangkan oleh Mobile Legends. Entah ada alasan apa yang membuat pihak Moonton berani untuk menghilangkan item yang cocok digunakan oleh hero seperti Nana dan Estes.


Item yang Ditambahkan

Opera Snapshot 2019 06 02 160656

Setelah menghapus 3 item yang ada, Moonton akan menambahkan 4 item yaitu Sea Hallberd, Shadow Mask, Courage Mask, dan Awe Mask. Keempat item tersebut nantinya menjadi salah satu item yang sering digunakan oleh para gamer.


Nah itulah beberapa perubahan yang akan terjadi di Patch Note 1.3.82. Yuk berikan komentar kamu terkait perubahan yang akan terjadi di Mobile Legends nantinya.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks