BeritaResmi

Ninja Kembali Untuk Streaming di Semua Platform!

Terbaru, Ninja mengumumkan bahwa ia telah kembali melalui sebuah pengumuman besar di media sosialnya.

Pada tanggal 1 September 2022 lalu, Tyler “Ninja” Blevins mengumumkan bahwa ia memutuskan untuk hiatus sementara waktu. Ninja yang merupakan streamer Twitch paling populer dengan total pengikut sekitar 18,3 juta. Ia merupakan salah satu streamer yang sangat sering memainkan game besutan Epic Games, Fortnite.

Terbaru, Ninja mengumumkan bahwa ia telah kembali melalui sebuah pengumuman besar di media sosialnya. Menariknya, Ninja mengumumkan sebuah hal yang tidak diduga oleh para penggemarnya. Apa itu? Yuk simak ulasannya berikut ini.

Ninja Kembali Streaming di Semua Platform

Ninja Kembali
Ninja Dapatkan Skin Dirinya Di Fall Guys

Melalui akun sosial medianya, Ninja memastikan bahwa ia akan kembali melakukan aktivitas streaming seperti biasa. Namun berbeda seperti sebelumnya, Ninja memastikan bahwa ia akan melakukan streaming tidak hanya di satu platform, melainkan di seluruh platform baik itu Twitch, YouTube, Instagram, Facebook, dan TikTok.

Ini merupakan sebuah langkah besar untuk streamer populre tersebut. Tentunya, keputusan ini sudah dipikirkannya matang-matang selama seminggu terakhir. Lebih lanjut, keputusan Ninja untuk melakukan streaming di berbagai platform memang cukup menarik.

Sebab, tidak banyak streamer yang bisa melakukan streaming di luar platform populer mereka. Walau begitu, Twitch beberapa minggu lalu menyebut bahwa mereka mengizinkan streamer lain untuk melakukan streaming di platform berbeda.

Ninja Memilih untuk Istirahat Sebelumnya

Ninja Katakan Tidak Akan Bermain Fortnite Lagi Selamanya
Ninja Katakan Tidak Akan Bermain Fortnite Lagi Selamanya

Ninja awalnya mengungkap alasannya untuk vakum sementara karena membutuhkan istirahat. Ia juga tidak menjelaskan kapan akan kembali. Walau begitu, besar kemungkinan jika Ninja akan kembali dalam waktu dekat.

Sebab, Ninja akan kembali melakukan streaming di berbagai platform selain Twitch. Jadi, besar kemungkinan jika penggemarnya akan bertambah.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks