BeritaBocoranMobile Legends

Survey Baru, Mobile Legends Akan Lakukan Kolaborasi Dengan 3 Anime Populer

Untuk terus berinovasi, Mobile Legends dikabarkan akan melakukan kolaborasi dengan 3 anime populer Jepang dengan mengirimkan survey.

Setelah sebelumnya gagal melakukan kolaborasi dengan anime Jujutsu Kaisen, sepertinya Moonton tidak ingin kolaborasi dengan anime populer Jepang gagal kembali. Baru-baru ini, Mobile Legends sudah mengirimkan survey kepada para pemainnya mengenai karakter apa yang akan dihadirkan pada kolaborasi selanjutnya.

Dan anime yang direncanakan akan berkolaborasi dengan Mobile Legends adalah Naruto, One Piece, dan Bleach. Namun, tidak diketahui pasti apakah Moonton selaku pengembang game Mobile Legends akan berkolaborasi langsung dengan ketiga anime itu, atau hanya satu atau dua diantara 3 anime populer tersebut.

Seperti apakah survey yang dikirimkan oleh Moonton tersebut? Berikut telah Gamedaim News rangkum informasinya.

Kolaborasi Mobile Legends dengan 3 Anime Populer

Claude Mobile Legends
Claude | UHDPaper

Mobile Legends memberikan survey kepada para pemainnya mengenai anime apa saja yang akan dihadirkan karakternya pada in-game nantinya. Di mana terdapat 3 anime populer Jepang, yaitu Bleach, One Piece, dan Naruto yang bisa dijadikan skin pada game Mobile Legends.

Para pemain bisa melihat sendiri pertanyaan terkait ketiga anime tersebut. Mulai dari anime favorit, kefamiliaran mengenai 3 anime tersebut, dan karakter apa yang paling disukai pada anime yang ditanyakan.

Pie5
Moonton

Kemungkinan Kolaborasi dengan Anime Bleach Lebih Besar

Bleach Anime
DekstopBackground.com

Meski Moonton menyebutkan tiga judul anime yang bisa berkolaborasi dengan Mobile Legends, namun kemungkinan besar kolaborasi tersebut mengarah kepada anime Bleach.

Hal itu bisa dilihat berdasarkan pertanyaan-pertanyaan yang ditanyakan dalam survey tersebut. Sebagian besar Moonton menanyakan pertanyaan seputar Bleach, mulai dari apakah kamu pernah menonton Bleach, apakah kamu menyukai Bleach, dan sebutkan karakter yang kamu sukai pada anime tersebut.

Moonton sama sekali tidak menyertakan karakter-karakter pada anime One Piece dan Naruto. Dan jika memang kolaborasi ini terjadi, maka Mobile Legends menjadi game MOBA ketiga yang berkolaborasi dengan Bleach, setelah Onmyoji dan Arena of Valor.

Jika memang kolaborasi Mobile Legends dengan anime Bleach ini terjadi, karakter apa saja yang kamu harapkan hadir menjadi skin nantinya?

Rasa sayang akan mengalahkan rasa cinta yang ingin memiliki. Jadi, aku ingin kamu selalu bahagia.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks