BeritaResmiXbox

Microsoft Akui Tidak Sengaja Bocorkan Dokumen Internalnya

Microsoft telah mengakui karena tidak sengaja membocorkan dokumen internalnya yang dipersiapkan untuk persidangan dengan Federal Trade Commission (FTC).

Microsoft telah mengakui karena tidak sengaja membocorkan dokumen internalnya yang dipersiapkan untuk persidangan dengan Federal Trade Commission (FTC).

Informasi ini diumumkan oleh Phil Spencer dan Douglas Farrar. Jika kalian tertarik dengan kondisi di industri video game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

Microsoft Akui Tidak Sengaja Bocorkan Dokumen Internalnya

Pada 19 September 2023, salah satu dokumen bernama “PX7011 (Redacted).pdf” berisikan beberapa lampiran mengenai informasi yang sangat rahasia mengenai masa depan Xbox yang dapat dilihat melalui aplikasi PDF seperti Acrobat.

Beberapa jam setelahnya, Douglas Farrar telah memberikan pernyataan bahwa “FTC tidak bertanggung jawab atas pengunggahan rencana Microsoft untuk game dan konsolnya ke situs pengadilan”.

Pada 20 September 2023, Hakim Jacqueline Scott Corley mengatakan bahwa “Microsoft memberikan tautan” ke dokumen-dokumen tersebut yang kemudian diunggah ke situs pengadilan.

Dokumen-dokumen tersebut sekarang telah dihapus dan Microsoft akan bertemu dengan pengadilan pada 22 September 2023 untuk menyerahkan kembali semua dokumen yang ada, sambil memverifikasi bahwa semuanya hanya berisi informasi publik.

Beberapa jam setelah perintah dari Hakim Corley, Phil Spencer lalu membahas kebocoran tersebut di X dan dalam sebuah email internal kepada karyawan Xbox.

Di bawah ini merupakan pernyataan resmi dari Spencer:

Twitter

Kami telah melihat percakapan seputar email dan dokumen lama. Sulit untuk melihat hasil kerja tim kami dibagikan dengan cara ini karena begitu banyak hal yang telah berubah dan ada banyak hal yang membuat kami bersemangat saat ini dan di masa depan. Kami akan membagikan rencana yang sebenarnya ketika kami sudah siap.

Phil Spencer, CEO of Microsoft Gaming

Email Internal

Tim,

Hari ini, beberapa dokumen yang diajukan dalam proses pengadilan terkait rencana akuisisi Activision Blizzard secara tidak sengaja terungkap. Saya tahu ini mengecewakan, meskipun banyak dari dokumen tersebut sudah berumur lebih dari satu tahun dan rencana kami telah berkembang.

Saya juga tahu bahwa kami semua menjaga kerahasiaan rencana kami dan informasi mitra kami dengan sangat serius. Kebocoran ini bukan berarti kami tidak memenuhi harapan tersebut. Kami akan belajar dari apa yang telah terjadi dan menjadi lebih baik di masa mendatang. Kami semua mencurahkan semangat dan energi yang luar biasa dalam pekerjaan kami dan ini bukanlah cara yang kami inginkan untuk membagikan kerja keras tersebut kepada masyarakat. Meski begitu, masih banyak hal yang bisa kami lakukan, dan ketika kami sudah siap, kami akan membagikan rencana yang sebenarnya kepada para pemain.

Sebagai penutup, saya menghargai semua kerja keras yang Anda curahkan untuk Team Xbox untuk memberikan kejutan dan kesenangan bagi para pemain kami. Di hari-hari dan minggu-minggu ke depan, mari kita tetap fokus pada apa yang dapat kita kendalikan: melanjutkan kesuksesan luar biasa dari Starfield, peluncuran Forza Motorsport yang luar biasa dan mudah diakses, dan terus membangun game, layanan, dan perangkat yang dapat dinikmati oleh jutaan pemain.

Phil Spencer, CEO of Microsoft Gaming
Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks