BeritaResmi

Marvelous USA dan XSEED Games Jadi Label Terpisah di Bawah Marvelous

Marvelous USA akan menerbitkan game-game Marvelous, sementara XSEED Games akan menemukan dan menerbitkan game-game pihak ketiga.

Marvelous USA dan XSEED Games telah mengumumkan bahwa mereka akan menjadi label terpisah di bawah perusahaan induk Marvelous.

Informasi ini Marvelous rilis melalui media sosialnya. Jika kalian tertarik dengan kondisi di industri video game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

Marvelous USA dan XSEED Games Jadi Label Terpisah di Bawah Marvelous

Marvelous telah mengumumkan perubahan organisasi yang akan membuat setiap merek mereka diterbitkan sebagai label terpisah. Marvelous USA akan menerbitkan game-game Marvelous, sementara XSEED Games akan menemukan dan menerbitkan game-game pihak ketiga.

Di bawah struktur baru ini, Marvelous USA akan bertanggung jawab atas waralaba Marvelous seperti Daemon X Machina, Farmagia, Rune Factory, dan Story of Seasons, serta menyediakan dukungan bisnis, operasional, dan pemasaran untuk rilis game arcade barat Marvelous seperti Naruto Emblem Battle.

Sementara itu, XSEED Games akan bertanggung jawab atas game-game pihak ketiga seperti The Big Catch, Corpse Party II: Darkness Distortion, Moonlight Peaks, Potionomics: Masterwork Edition, dan Ys Memoire: The Oath in Felghana.

Menurut siaran persnya, Marvelous akan mengambil “pandangan yang lebih holistik” pada representasinya di barat dengan menghadirkan waralaba yang dimiliki melalui merek global tunggal bersama Marvelous USA, sementara memungkinkan XSEED Games untuk mengejar penemuan dan merilis game pihak ketiga dengan lebih banyak kebebasan dan fokus.

Perubahan tersebut akan memperkuat Marvelous saat bergerak maju dengan “cakupan pengembangan dan anggaran yang lebih besar dan lebih ambisius”, ekspansi bisnis arcade ke barat, dan peringatan tonggak sejarah yang akan datang dari waralaba Story of Seasons dan Rune Factory.

Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks