Epic Games telah mengumumkan “Launch Everywhere with Epic”, program penurunan biaya royalti Unreal Engine dari 5% menjadi 3,5% untuk pengembang yang merilis game mereka di Epic Games Store.
Informasi ini Epic Games rilis melalui media sosialnya. Jika kalian tertarik dengan kondisi di industri video game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Launch Everywhere with Epic, Program Penurunan Biaya Royalti Unreal Engine ke 3,5%
Epic Games telah mengumumkan bahwa mereka akan menurunkan biaya royalti Unreal Engine dari 5% menjadi 3,5% untuk pengembang yang memenuhi syarat untuk menjual game mereka di Epic Games Store sebelum atau pada waktu yang sama dengan platform lain seperti Steam.
Program ini akan diluncurkan pada 1 Januari 2025 dan mulai berlaku untuk semua platform di mana Epic Games Store tersedia, yaitu Android dan PC (iOS akan menyusul).
Para pengembang yang menjual game mereka di Epic Games Store berhak mendapatkan pengurangan biaya royalti Unreal Engine jika game mereka juga tersedia di konsol.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Selain itu, Epic Games mengklarifikasi bahwa biaya royalti Unreal Engine akan kembali menjadi 5% jika para pengembang merilis game mereka di platform PC atau Android lainnya “dan tidak menawarkannya di Epic Games Store untuk platform yang sesuai”.
“Dengan tekanan besar pada margin di seluruh bisnis game, kami meningkatkan persyaratan engine dan platform kami lebih jauh untuk membantu Anda menjangkau audiens yang lebih besar dengan persyaratan yang lebih ramah pengembang,” ujar Epic Games.