Lars Wingefors: Saya Yakin Saya Layak Mendapat Banyak Kritik

Lars Wingefors Saya Yakin Saya Layak Mendapat Banyak Kritik

Sumber: Embracer Group

CEO Embracer Group, Lars Wingefors, telah mengungkapkan bahwa dirinya layak untuk mendapatkan banyak kritik setelah restrukturisasi yang terjadi di perusahaannya.

Informasi ini diungkapkan Lars Wingefors saat diwawancarai GamesIndustry.biz. Jika kalian tertarik dengan kondisi di industri video game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

Lars Wingefors: Saya Yakin Saya Layak Mendapat Banyak Kritik

Setelah beberapa tahun melakukan ekspansi yang sangat cepat lewat merger dan akuisisi, Embracer Group mengumumkan pada Mei 2023 bahwa kesepakatan senilai 2 miliar dolar AS telah gagal pada menit-menit terakhir.

Kegagalan tersebut membuat Embracer Group memulai program restrukturisasi selama 9 bulan yang mengakibatkan hampir 1.400 karyawan di-PHK, penutupan beberapa studio, dan pembatalan puluhan game. Program ini menghadapi reaksi keras di seluruh industri game.

Sekarang, Lars Wingefors berbicara kepada GamesIndustry.biz bahwa banyak kritik yang ditujukan kepadanya secara pribadi mungkin adil, tetapi tidak untuk koleganya.

Sebagai seorang pemimpin dan pemilik, terkadang Anda harus menerima kesalahan dan Anda harus rendah hati jika Anda melakukan kesalahan dan jika Anda bisa melakukan sesuatu yang berbeda.

Saya yakin saya pantas menerima banyak kritik, tetapi saya tidak berpikir bahwa tim atau perusahaan saya pantas menerima semua kritik. Saya bisa menerima banyak kesalahan itu sendiri. Namun pada akhirnya saya harus percaya pada misi yang kami tetapkan dan itu masih berlaku, dan kami sekarang memungkinkan hal itu dengan melakukan struktur [baru] ini.

Saya masih merasa mendapat kepercayaan dari banyak atau semua pengusaha dan CEO utama yang telah bergabung dengan grup. Memang sulit, namun saya rasa mereka semua percaya pada misi Embracer. Mereka juga memahami bahwa dunia telah berubah, kita harus berubah. Itu menyakitkan. Kami tidak bisa membuat semua game yang ingin kami buat tiga tahun lalu, tapi kami harus beradaptasi dengan itu. Kami masih akan membuat game, kami masih memiliki salah satu yang terbesar, jika bukan yang terbesar, di industri ini. Kami memiliki rencana besar dalam beberapa tahun atau dekade mendatang.

Lars Wingefors, Founder and CEO of Embracer Group

Beberapa hari lalu, Embracer Group telah mengungkapkan niatnya untuk bertransformasi menjadi 3 entitas publik yang berdiri sendiri, yaitu:

Exit mobile version