NetMarble Resmi Hadirkan Kolaborasi Knights Chronicle dan Fairy Tail!

NetMarble Resmi Hadirkan Kolaborasi Knights Chronicle Dan Fairy Tail! Gamedaim

Ada kabar menarik nih datang dari salah satu game MMORPG andalan Netmarble yaitu Knights Chronicle sedang melakukan kolaborasi bersama salah satu anime paling terkenal yaitu Fairy Tail. Menariknya, disini Natsu sang Dragon Slayer dan teman-temannya akan ikut bertarung bersama Theo, Leona, dan lainnya.

Tidak hanya itu, di event ini kalian akan mendapatkan hero SSR gratis yaitu Wendy Marvell cukup dengan login di dalam game. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan Natsu, Gray, Wendy, dan Lucy lewat hero rate up summon menggunakan beberapa crystal. Bahkan Erza Scarlet bisa kalian dapatkan secara gratis di event kolaborasi ini. Untuk lebih detilnya, kalian bisa mengunjugi fanpage Facebook Knights Chronicle.

Exit mobile version