BeritaPCPlaystationPS4

Berkat Versi Anime, Jumlah Pemain Cyberpunk 2077 Meroket

Jumlah pemain Cyberpunk 2077 kembali meroket berkat perilisan versi Anime. Kira-kira apa yang sebenarya terjadi?

Melanjutkan kembali kabar terbaru dari studio ternama CD Project Red, seperti biasanya, hari ini kita mendapatkan kabar lebih lanjut dari game terbaru mereka Cyberpunk 2077. Setelah sukses dengan perilisan DLC “Phantom Liberty” yang rilis pekan lalu, jumlah pemain Cyberpunk 2077 kembali meroket berkat perilisan versi Anime. Kira-kira apa yang sebenarnya terjadi? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut.

Pada tanggal 13 September lalu, CD Project Red dan Netflix bekerja sama untuk meluncurkan serial adaptasi anime Cyberpunk 2077 bernama Cyberpunk 2077: Edgerunner. Seperti yang kalian duga, proyek adaptasi ini sukses memperoleh sambutan positif dari kalangan media dan fans. Tidak hanya datang soundtrack-nya begitu keren, serial ini juga disebut-sebut berhasil merepresentasikan tema, dunia, dan cerita yang tepat seperti gamenya.

Jumlah Pemain Cyberpunk 2077 Pecahkan Rekor Berkat Perilisan Adaptasi Anime

Saking bagusnya serial tersebut, pencapaian ini rupanya berpengaruh pada jumlah pemain Cyberpunk 2077 selama sepekan terakhir. Benar, menurut laporan yang kami terima lewat situs analisa SteamDB, jumlah pemain Cyberpunk 2077 dikabarkan meningkat drastis sebanyak 200% dari sebulan lalu. Statistik ini tentunya baru mereka hitung melalui perilisan versi PC-nya saja dan belum termasuk versi Konsol.

Saat artikel ini kami tulis, Cyberpunk 2077 telah berhasil menduduki posisi pertama sebagai Best Selling Game di Steam selama sepekan terakhir. Dilaporkan bahwa, rekor terbarunya telah mencapai hingga lebih dari 85 Ribu pemain aktif di PC. Penggemar menobatkan Edgerunner sebagai salah satu serial adaptasi game terbaik dari Netflix setelah League of Legends: Arcane, Castlevania, dan The Witcher.

Cyberpunk 2077: Edgerunner Dinobatkan Sebagai Game Adaptasi Terbaik Kedua di Rotten Tomatoes

Sekedar mengingatkan bahwa, anime adaptasi Cyberpunk 2077 juga telah menduduki posisi kedua sebagai serial TV video game terbaik di Rotten Tomatoes. Bagaimana tidak, ia berhasil memperoleh skor rata-rata Tomatometer mencapai 100% dan skor penonton 97%. Ambisi CD Project Red untuk tidak menyerah dengan kegagalan di perilisannya telah membuat Cyberpunk 2077 berhasil merebut kembali reputasi sebagai salah satu game Shooter-RPG terbaik.

Bagi kalian yang belum sempat mencobanya, maka sekarang adalah saatnya. Untuk itu, Cyberpunk 2077 bisa kalian mainkan melalui platform PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series. Seperti biasa, pengguna PC dapat langsung membeli gamenya melalui halaman Steam Store dan Epic Games Store. Jadi, apakah kamu siap untuk terjun kembali di kota Night City yang bobrok dan penuh ketimpangan sosial ini?

Pengamat Game PC dan Konsol - suka Pinguin.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks