Berita

Hindari Pandemi Covid-19, Fortnite Chapter 2 Season 3 Resmi Ditunda!

Epic Games selaku developer dari Fornite telah mengumumkan sebuah informasi penting hari ini. Melalui akun Twitter resminya, Fortnite Chapter 2 Season 3 secara resmi ditunda hingga Juni 2020 mendatang.

Penundaan ini dilakukan guna menghindari pandemi Covid-19 yang memang telah menginfeksi hampir seluruh negara.


Season 3 dari Fornite Masih Dikerjakan

Berdasarkan informasi, Season 3 dari Fornite Chapter 2 saat ini tengah dalam masa persiapan oleh tim pengembang. Mereka semua tengah bekerja guna menghadirkan konten baru bagi para pemain nantinya.

Kami memiliki beberapa pembaruan game yang akan menghadirkan gameplay, Challenge, bonus XP, dan beberapa kejutan baru lainnya dari kami

Epic Games

Awalnya, Season 2 dari Fortnite Chapter 2 dijadwalkan berakhir pada akhir April 2020 nanti. Ini berarti Season 3 dari Fornite akan dimulai pada awal bulan Mei 2020. Namun, pandemi Covid-19 memaksa pihak Epic Games menunda perilisannya.

Penundaan ini bukanlah hal baru bagi Fornite, pasalnya Season 2 dari game ini sempat ditunda hingga Februari 2020 lalu yang rencananya rilis pada Desember 2019.


Fornite Siapkan Update Terbaru Besok

Fortnite
Fornite

Walau menunda perilisan Season 3, Fornite akan mendapatkan update v12.40 yang akan dilakukan besok, Rabu (16/04/2020). Namun, sayangnya belum ada informasi lebih lanjut mengenai konten apa yang akan disajikan dalam update tersebut.

Informasi mengenai update kali ini akan diumumkan oleh Epic Games besok, atau sebelum update tersebut diluncurkan. Namun, berdasarkan bocoran yang ada, terlihat bahwa Fornite kedatangan map baru serta event baru tentunya.

Tentu saja ini menjadi semakin menarik bagi Fornite mengingat mereka harus segera memberikan konten baru bagi para pemainnya. Pasalnya, beberapa gamer nampaknya mengeluhkan masalah dimana Epic Games belum memberikan sesuatu yang baru ke game ini.


Menurut kamu, apa nih update terbaru dari Fortnite? Komen pendapat kamu dibawah.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks