Selama beberapa hari belakangan ini nama Meta kembali menjadi topik perbincangan hangat diantara para kalangan gamer. Topik tersebut tentunya berhubungan dengan perangkat terbarunya yaitu Meta Quest 2. Setelah memasuki 2 tahun perilisannya, harga Meta Quest 2 dikabarkan naik sebanyak 100 USD. Apa yang sebenarnya terjadi? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut.
Meta Quest 2 dirilis pertama kali pada tanggal 13 Oktober 2021 yang lalu. Headset VR ini bisa dibilang berumur cukup muda dan rencananya memang sengaja dibuat untuk menyambut proyek Metaverse milik Facebook. Meski baru rilis 2 tahun, siapa sangka bahwa Meta Quest 2 akan mengalami kenaikan harga yang cukup besar pada bulan ini. Itulah yang diumumkan oleh pihak perusahaan.
Meta Quest Naik Harga di Bukan Agustus Ini
Melalui laporan yang kami dapatkan lewat akun Twitter resmi mereka, Meta Quest dikabarkan akan mengalami kenaikan harga sebanyak 100 USD untuk bulan Agustus ini. Dalam suratnya, mereka mengatakan “Untuk terus berinvestasi dalam memajukan industri VR dalam jangka panjang, kami (Meta) akan kembali menyesuaikan harga headset Meta Quest 2 menjadi $399,99 (128GB) dan $499.99 (256GB) mulai tanggal 1/8/22.”
Alasan resmi Meta menaikkan harga perangkat ini adalah “biaya untuk membuat dan mengirimkan produk kami telah mengalami peningkatan,” menurut blog perusahaan yang hanya dikreditkan ke “Blog Oculus.” “Dengan menyesuaikan harga Quest 2, kami dapat terus mengembangkan investasi kami dalam penelitian inovatif dan pengembangan produk baru yang mendorong industri VR ke tingkat yang lebih tinggi,” ucapnya.
Meta Sebut Biaya Pengiriman Produk Telah Mengalami Peningkatan
Bukan hanya Meta Quest 2 saja, Sony juga dirumorkan akan menaikkan harga konsolnya yaitu Playstation 5 dalam waktu dekat. Spekulasi lain mengatakan bahwa kenaikan harga perangkat elektronik ini juga disebabkan oleh minimnya stok Semi Konduktor dan masalah Inflasi yang terjadi di negara-negara barat. Yang terpenting, harga Oculus Quest 2 ini setidaknya masih lebih murah daripada Valve Index yang dibandrol $1000.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Kenaikan Meta Quest 2 kemungkinan besar akan mempengaruhi banyak perusahaan lain untuk menaikkan harga barang elektroniknya juga. Semoga saja, Meta dapat merilis Headset VR baru yang nantinya punya harga yang lebih terjangkau. Kira-kira bagaimanakah pendapat kalian atas kenaikan tersebut? Jangan lupa tulis komentarmu di bawah ya.