Halo Infinite merupakan game paling dinantikan dan dibicarakan tahun ini. Tepat pada bulan Juli kemarin, Microsoft secara resmi memperlihatkan gameplay perdana dari game besutan 343 Industries ini. Namun sayangnya, gameplay yang diperlihatkan tersebut terlihat sangat buruk dan tuai respon negatif dari fans.
Terlepas dari itu semua, tetap saja banyak fans yang juga menantikan perilisan dari Halo Infinite. Terlebih ketika mengetahui bahwa Halo Infinite memang digadang-gadang sebagai tombak utama dari Xbox. Namun sayangnya, pihak 343 Industries mau tidak mau harus menunda perilisan Halo Infinite ke tahun 2021 mendatang.
Halo Infinite tidak miliki Microtransactions didalamnya!

Sebelumnya kami sudah memberitahukan kamu semua tentang jadwal rilis Halo Infinite yang telah 343 Industries konfirmasi. Game satu ini dikonfirmasi akan siap rilis untuk PlayStation 4, Xbox One dan PC tepat pada musim gugur tahun 2021. Meskipun, belum ada tanggal pasti mengenai perilisan tersebut.
Kabar baiknya, 343 Industries tidak hanya kembali untuk memberikan jadwal terbaru dari game mereka tersebut. Bersamaan dengan informasi tersebut, mereka juga memberikan informasi terbaru lainnya terkait Halo Infinite. Mereka memastikan bahwa Halo Infinite tidak memiliki microtransactions didalamnya.
Halo Infinite rilis musim gugur 2021!

Semua hadiah, item, senjata dalam game tersebut bisa pemain dapatkan secara gratis. Tidak akan ada loot box seperti pada game multiplayer pada umumnya. Meskipun pada padasarnya Halo Infinite sendiri memiliki mode multiplayer didalamnya. Namun nampaknya, mereka tidak tertarik untuk mengikuti trend saat ini.
Game ini awalnya dijadwalkan akan siap rilis pada 10 November 2020. Namun kini, para fans mau tidak mau harus menunggu setahun penuh untuk mencicipinya. Halo Infinite rencananya akan dirilis untuk Xbox One dan PC.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Game ini juga akan siap rilis untuk Xbox Series S dan X pada musim gugur 2021 tanpa tanggal rilis pasti. Bagaimana tanggapan mu mengenai hal ini? Berikan tanggapan mu ya.
source: Gamerant