Setiap bulannya, Mobile Legends akan kedatangan skin Collector baru. Setelah bulan Oktober, skin Collector jatuh kepada hero Harley (Dream Caster). Di bulan November 2021, hero yang mendapatkan skin edisi Epic Collector adalah Lesley dengan nama skin yaitu Falcon Mistress.
Bocoran mengenai tampilan dan gameplay dari skin Lasley Falcon Mistress sudah banyak yang menginformasikan. Lesley adalah salah satu hero kesayangan Moonton, karena hero ini sudah memiliki 9 skin, termasuk skin Collector terbaru. Jadi, mungkin saja banyak pemain Mobile Legends yang kecewa mengapa hero yang mendapatkan skin Collector adalah Lesley.
Meski begitu, kita tidak bisa mengubah keputusan yang dibuat oleh Moonton. Karena selain skin Collector Lesley, kita juga berkesempatan mendapatkan hadiah skin lainnya pada event Collector November 2021 Mobile Legends.
Apa saja hadiah skin yang bisa didapatkan? Daripada penasaran, langsung saja simak pembahasan Gamedaim News di bawah ini.
Hadiah Event Collector November 2021
Hingga saat ini, sudah banyak para leaker Mobile Legends yang memberikan informasi mengenai bocoran hadiah skin lainnya yang akan hadir pada event skin Collector November 2021.
Salah satunya adalah akun Instagram @realotepgaming. Seperti yang kita lihat dari gambar di atas, hadiah utama dari event Collector November 2021 adalah skin Lesley (Falcon Mistress). Selain itu, hadiah lainnya yang bisa kamu dapatkan adalah:
- Skin Epic Collector Jawhead (Samurai Merch)
- Skin Epic Limited Lancelot (Royal Matador)
Jadi, kalau kamu tidak menginginkan skin Lesley, kamu bisa memilih skin lainnya, seperti Jawhead ataupun Lancelot.
Akan tetapi, tentunya yang namanya skin baru sangat sayang jika dilewatkan. Karena kita tidak tahu kapan skin Falcon Mistress ini akan hadir kembali. Meskin hero Lesley bukanlah hero meta saat ini, namun dengan memiliki skin Falcon Mistress kamu bisa menjadikannya koleksi atau untuk pamer kepada orang lain.
Nah, itulah informasi mengenai hadiah skin Collector bulan November 2021. Apakah kamu tertarik untuk mengikuti event skin Collector November 2021? Kunjungi terus Gamedaim agar selalu mendapatkan informasi lainnya seputar Mobile Legends.