Elite Pass adalah fitur Free Fire yang hadir sebulan sekali, Elite pass menawarkan berbagai item eksklusif dan tentunya pasti menarik, item yang hadir juga akan berbeda setiap bulannya. Namun untuk mendapatkan item-item tersebut tidak bisa cuma-cuma karena kamu harus membelinya dengan harga tertentu.
Kehadiran berbagai hadiah menarik membuat pemain sangat menunggu update season. Saat ini Free Fire masih berada pada season 37, tapi berita mengenai apa saja yang hadir pada season 38 sudah mulai bermunculan salah satunya mengenai Bundle.
BACA JUGA:
- Viral Bungkus Produk Makanan Mirip BTS Meal Bertema Free Fire, Benar atau Hoax?
- Ini Senjata yang Dapatkan Buff dan Nerf di Free Fire Juni 2021
- Mode Baru Free Fire, Jaga Benteng di Stronghold
- Apa Sih Fungsi Item Drifting Bottle Free Fire?
Elite Pass FF Season 38
Free Fire akan memasuki season 38 pada awal bulan Juli, itu akan bertemakan Evil Enchanted dan memperlihatkan bundle yang sangat menawan. Bundle ini memiliki tampilan bercorakkan tengkorak emas serta perpaduan warna yang mencolok.
Tampilan cocok memiliki jubah dengan logo tengkorak. Pada bahu sisi kiri dan kanan juga ada hiasan tengkorak dan tulang. Perpaduan tampilan ini cukup enak dilihat dan menambah kesan wibawa dan sangar.
Sedangkan tampilan untuk bundle wanita terdapat tengkorak pada kedua sisi bahunya, serta jubah dan rambut kuncir yang membuat perpaduannya sangat menawan.
Hadiah Lainnya Elite Pass FF Season 38
Selain bundle, masih ada hadiah menarik eksklusif lainnya. Berikut ini daftar hadiah Elite Pass FF Season 38:
- Skin Mobil Sport
- 15 badge: Jaket Kulite.
- 40 badge: T-Shirt.
- 50 badge: Bundel Wanita Royal Gunslinger.
- 80 badge: Skin Senjata UMP.
- 100 badge: Kaos Most Wanted untuk karakter pria dan skin ransel Bounty Skull.
- 125 badge: Skin Bisbol Kelelawar .
- 140 badge: Skin Granat.
- 150 badge: Skin Skyboard.
- 200 badge: Skin Ransel dan Bounty Tombstone Loot Box.
- 225 badge: Bundel pria Regis Gunslinger.
Kamu juga bisa mendapatkan item umum lainnya seperti Pet Food, Character Fragment, Gun Crates, Voucher, Evolution Stone. Jadi persiapakan terus budget dari sekarang ya!.