Marvel’s Guardians of the Galaxy Tuju Xbox Game Pass!

Microsoft Bayar 10 Juta USD Untuk Marvels Guardians of the Galaxy di Game Pass | XBOX

Microsoft Bayar 10 Juta USD Untuk Marvels Guardians of the Galaxy di Game Pass | XBOX

Satu lagi kabar menarik datang dari studio legendaris Square Enix. Pada kesempatan ini, mereka datang dengan kabar terbaru seputar Marvel’s Guardians of the Galaxy. Setelah berhasil merilis game tersebut ke beberapa platform, akhirnya Marvel’s Guardian of the Galaxy tuju Xbox Game Pass. Lantas, bakal seperti apakah jadinya? Yuk ikuti pembahasan Gamedaim News berikut.

Rilis pada tanggal 26 Oktober 2021 lalu, Marvel’s Guardians of the Galaxy berhasil mendapatkan sambutan baik dari banyak penggemar Marvel. Bagaimana tidak, game ini berhasil menyajikan cerita yang penuh aksi beserta dengan karakter humoris yang tampil layaknya versi film. Bukan hanya itu, game ini juga menawarkan konsep Single-Player yang bekerja dengan Combat Party serta elemen Character swap yang penuh perhitungan.

Square Enix Resmi Bawa Marvel’s Guardians of the Galaxy ke Xbox Game Pass

Meskipun demikian, Square Enix sendiri mengakui bahwa penjualan game tersebut di luar ekspektasi mereka. Maka dari itu, ia memutuskan untuk melakukan langkah selanjutnya demi memperkenalkan game ini ke para fans. Dalam laporan yang kami dapatkan lewat akun Twitter resminya, Square Enix selaku pengembang game tersebut akhirnya secara resmi membawa Marvel’s Guardians of the Galaxy ke Xbox Game Pass.

Keputusan tersebut tentu saja disambut baik oleh para kalangan gamer. Dari sini para pemain yang sudah berlangganan subkribsi dari Xbox Game Pass dapat memainkan gamenya secara Gratis mulai tanggal perilisannya di 10 Maret 2022 mendatang. Sekedar mengingatkan saja bahwa, belum lama ini ada rumor yang mengatakan bahwa DLC terbaru Marvel’s Guardians of the Galaxy akan membawa Crossover dengan MCU.

List Xbox Game Pass Maret 2022

Bersamaan dengan kabar tersebut, Xbox juga mengumumkan 10 game baru yang akan tersedia pada Xbox Game Pass bulan ini. Game tersebut di antaranya adalah:

Bagi kamu yang belum sempat mencoba game ini, maka sekarang adalah saatnya. Untuk itu, Marvel’s Guardians of the Galaxy sudah bisa kamu mainkan melalui platform PC, PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series, dan Switch. Seperti biasanya, pengguna PC dapat membeli game tersebut melalui halaman Steam Store, Epic Games Store, dan Microsoft Store. Lantas, bagaimanakah menurut kalian, apakah tertarik untuk mencobanya juga?

Exit mobile version