Siapakah Akira Kurosawa? Sebagian besar dari kalian semua pasti masih asing dengan nama tersebut. Akira Kurosawa sendiri adalah sutradara terkenal asal Jepang yang dimasa karirnya melahirkan banyak film fantastis terutama yang mengambil tema samurai Jepang. Film-film seperti Seven Samurai, Sanjuro, hingga Rashomon adalah salah satu contoh film yang lahir dari tangan akira Kurosawa.
Ia terkenal dengan konsep hitam-putih pada film-film besutannya. Nah, konsep hitam-putih inilah yang juga ingin ditawarkan Sucker Punch di salah satu mode Ghost of Tsushima. Sebelumnya, Ghost of Tsushima sendiri telah memperlihatkan konsep hitam-putih ini. Sucker Punch memperkenalkan konsep hitam-putih ini dengan mode ‘Samurai Cinema’.
Kantongi izin dari Akira Kurosawa

Kini, lewat wawancara terbaru dengan Entertainment Weekly, Jason Connell dan Nate Fox dari Sucker Punch memastikan bahwa mereka resmi mengantongi izin dari perwakilan resmi Akira Kurosawa. Oleh karenanya, mode hitam putih ini kini akan resmi menyandang nama ‘Kurosawa Mode’. Connell menegaskan bahwa Kurosawa Mode tidak hanya sekadar menambahkan filter hitam putih saja di dalam Ghost of Tsushima.
Sucker Punch sangat optimis dengan mode ini!

Sucker Punch berambisi untuk memastikan detail yang mereka tawarkan memang tepat, seperti bagaimana cuaca di dalam game juga akan mempengaruhi seberapa gelap warna hitam atau seberapa terang warna putih yang dihasilkan. Selain itu, ditambah efek grain ala film lawas, mode ini juga akan mengubah tata suara bekerja untuk mereplika audio layaknya keluar dari televisi di tahun 1950-an.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Tentu hal ini akan sangat menarik sekali untuk kita tunggu nantinya. Terlebih lagi, kita akan merasakan sensansi seperti film-film samurai lawas karya Akira Kurosawa. Ghost of Tsushima sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 17 Juli 2020 mendatang. eksklusif di PlayStatation 4.