Bosen dengan game tipe Moba gitu-gitu aja? Pas banget, karena sebentar lagi akan muncul game moba dengan rasa baru. Ya, game moba kali ini bertema futuristik, tentu akan sangat berbeda dengan game moba lainnya. Terlebih lagi, dari segi plot yang sangat keren dan bahkan memiliki visual yang lebih memukau. Game moba yang populer sekarang seperti Mobile Legends, Arena of Valor, League of Legends dan Dota 2.
Tapi bosen dengan itu-itu aja? Tenang, karena game moba ‘Genesis’ akan segera muncul di berbagai konsol. Ya, game yang tengah dikembangkan oleh oleh developer asal negeri tirai bambu bernama Enter China studio Shanghai MOBA Network Technology. Bahkan, game moba biasanya hanya rilis pada 1 platform saja. Berbeda dengan Genesis, game ini akan rilis di berbagai platform seperti Playstation 4, Xbox One dan PC.
Tapi, masih belum ada penjelasan yang jelas apakah game ini akan memakai fitur cross-platform seperti Vainglory. Sedikit informasi, game ini dibekali dengan Engine Unreal Engine 4 tentunya visual yang ditawarkan tidak main-main. Genesis sendiri menawarkan MOBA dengan tema futuristik. Untuk saat ini game ini tengah memasuki masa close beta.