Penantian panjang dari perilisan game terbaru buatan Ubisoft yang satu ini masih terus berlanjut. Setelah lama tidak memberikan kabar terbaru, hari ini kita akhirnya mendapatkan berita mengejutkan seputar pengembangan The Division Heartland. Benar, baru-baru ini Ubisoft resmi melepas Gameplay perdana The Division Heartland. Jadi, bakal seperti apakah penampilannya? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut.
The Division Heartland diumumkan pertama kali pada bulan Oktober 2021 yang lalu. Ini merupakan proyek pertama mereka dalam mengembangkan game Free to Play baru dengan konsep layaknya game Premium. Berbeda dari ciri khas The Division yang berfokus pada Looter-Shooter Co-Op, seri satu ini akan lebih fokus pada pengalaman Competitive Multiplayer namun tetap membawa konsep Squad Looter-Shooter.
Ubsioft Ungkap Gameplay Perdana The Division Heartland
Melalui kabar yang kami peroleh lewat pergelaran Ubisoft Forward yang digelar kemarin malam, Ubisoft selaku pengembang game ini baru saja melepas Gameplay perdana The Division Heartland. Seperti yang terlihat, game tersebut ditargetkan untuk meluncur ke pasar konsol dan PC pada kisaran awal tahun 2023 mendatang. Dalam game ini, kita diajak ke lokasi baru yaitu permukiman rural Silver Kreek yang terletak di Amerika.
Pengguna PC dikabarkan akan bisa mengakses game ini lebih cepat. Ini dibuktikan melalui pembukaan website Pra-Registrasi yang dikhususkan untuk pengguna PC. Pemain yang sudah melakukan pendaftaran akan mendapatkan konten eksklusif saat perilisannya. Sayang, versi Konsol sepertinya masih belum kebagian untuk melakukan pendaftaran.
Jadi Game Free-to-Play Multiplayer Untuk PC dan Konsol
Pemain akan diberi kebebasan untuk memilih beragam karakter dan menjelajahi tiap lembah Silver Kreek. Kalian akan dituntut untuk bekerja sama secara tim menghabisi memberantas para penjahat atau Player lain yang juga mencoba memperebutkan sumberdaya kalian selama perjalanan. Yang membuatnya menarik, game ini menghadirkan dua mode utama yaitu PvP sekaligus PvE. Konsepnya layaknya Battle-Royale namun dengan 40 pemain di satu arena.
Bagi kalian yang sudah tidak sabar, maka The Division Heartland masih belum menunjukkan jendela atau tanggal perilisan pasti. Namun, gamenya dikabarkan siap meluncur pada kisaran tahun 2022-2023 melalui platform PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series. Seperti biasa, pengguna PC dapat langsung mendaftarkan diri melalui halaman Uplay. Apakah kamu siap untuk mengasah skill di game competitive Free-to-Play yang satu ini?
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.