BeritaCall of DutyPCPlaystation

Gambar Konsep Untuk Call of Duty 2024 Bocor?

Baru-baru ini fans dibuat terkejut dengan bocoran Concept Art Call of Duty 2024. Bakal seperti apakah penampilannya?

Pembahasan soal game shooter buatan Activision memang tidak akan pernah habis. Setelah sukses dengan pengumuman Call of Duty: Modern Warfare II, hari ini kita kembali kedatangan kabar kejutan seputar proyek COD mereka selanjutnya. Benar, baru-baru ini fans dibuat terkejut dengan bocoran Concept Art Call of Duty 2024. Bakal seperti apakah penampilannya? Yuk ikuti terus berita game terbaru berikut.

Sejak Activision Blizzard diakuisisi oleh Microsoft, franchise Call of Duty rencananya akan di istirahatkan sementara selama setahun. Maka dari itu, pada tahun 2023 mendatang, Activision tidak akan mengumumkan seri COD baru untuk para fans. Mereka akan dialihkan untuk fokus mengerjakan proyek lain dan mengundur perilisan COD ke 2024. Meski Modern Warfare II belum juga dirilis, perencanaan proyek berikutnya sudah dilakukan sejak jauh hari.

Treyarch Kobocoran Concept Art Untuk Call of Duty 2024

Pada informasi yang kami peroleh lewat situs media VGC, data miner terkenal bernama @RealiityUk baru saja mendapat petunjuk seputar keberadaan Call of Duty 2024. Dalam postingan Twitter-nya, ia memberi beberapa gambar Concept Art dari proyek game COD yang dibuat oleh Treyarch Studio. Tampaknya, gambar tersebut tidak sengaja menunjukkan tampilan map untuk Mode Multiplayer.

Sejak gambarnya tersebar, banyak fans mulai berspekulasi bahwa game tersebut akan menjadi sekuel Call of Duty Black Ops: Cold War dan mengangkat setting waktu Gulf War. Ini dibuktikan melalui kemunculan Pesawat F117, yang selalu dipopulerkan selama konflik. Yang menarik adalah, RealiityUk menjelaskan bahwa bocoran ini telah ia peroleh melalui file Warzone Mobile yang rencananya akan dirilis dalam waktu dekat.

Activision Tidak Akan Merilis Game COD Untuk Tahun Depan

RealiityUk mengatakan bahwa “Sayangnya, tidak setiap peta memiliki Loading Screen saat ini. Jadi, saya akan mempostingnya ketika mereka ditambahkan.” Sementara itu, ia mengaku “Masih ada bocoran lagi yang akan datang, hanya saja tidak sebanyak yang diharapkan.” Seperti yang sudah terduga, sekarang akun RealiityUk kembali offline berkat DMCA Strike yang dilakukan oleh Twitter.

Sekedar mengingatkan saja bahwa Call of Duty: Modern Warfare II akan rilis pada tanggal 28 Oktober 2022. Gamenya sendiri sudah resmi akan meluncur ke perangkat PC, PS5, dan Xbox Series. Kira-kira Modern Warfare II dapat memberikan perubahan signifikan dari seri sebelumnya? Jangan lupa tulis komentarmu di bawah ya.

Pengamat Game PC dan Konsol - suka Pinguin.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks