Menghilang tanpa jejak, Koei Tecmo kembali lagi dengan sebuah kabar yang mengejutkan. Alih-alih mengumumkan sequel terbaru dari game Fatal Frame, kali ini mereka malah kembali memberikan informasi baru soal Filmnya. Sesuai judul, Koei Tecmo kembali mengingatkan kita bahwa mereka masih mengerjakan Film adaptasi dari Fatal Frame. Kapan kira-kira filmya akan meluncur? Yuk ikuti terus kabar Gamedaim News yang satu ini.
Pada tahun 2014 yang lalu, Koei Tecmo sempat mengumumkan bahwa mereka akan mengerjakan film adaptasi dari game Horror Ikonik miliknya. Sebelum kabar tersebut muncul, mereka juga pernah melepas film Live Action berjudul Fatal Frame: The Movie. Karena sudah bertahun-tahun tidak ada kabar, fans sudah mengira bahwa proyek tersebut memang batal produksi. Bahkan kita sendiri belum tahu apakah ini bentuk Reboot atau Sequel.
Koei Tecmo Masih Kerjakan Film Adaptasi Fatal Frame
Informasi soal pengembangan proyek Adaptasi Fatal frame kita dapatkan lagi melalui wawancara sang kreator Keisuke Kikuchi lewat situs 4Gamer. Ia mengatakan bahwa film terbarunya bakal mereka kembangkan pada luar Jepang dan kini dipegang oleh produser film Resident Evil dan Silent Hill, Samuel Hadida. Setelah itu, ia mengatakan bahwa saat ini studionya juga tidak berencana untuk membuat game baru dari seri Fatal Frame.
Saat akhir tahun 2020 yang lalu, Direktor Silent Hill Christophe Gans juga sempat menyinggung bahwa pengembangan Fatal Frame memang masih berlanjut. Dengan Informasi yang kita peroleh melalui Kikuchi, tentunya tidak menutup fakta bahwa proyek tersebut bisa saja mereka umumkan sebentar lagi. Namun, untuk saat ini kita tidak bisa berharap banyak karena ia tidak mau membocorkan informasi apapun.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Bakal Mereka Kembangkan Diluar Jepang?
Sekedar mengingatkan saja bahwa, seri terbaru dari game Fatal Frame bisa saja terjadi jika memang perilisan Maiden of Black Water sudah cukup memuaskan. Untungnya, perilisan ulang tersebut sudah mulai terlihat cukup laris. Sayangnya, untuk saat ini Koei mengaku sedang kesulitan dalam mengurus portingan gamenya ke platform Nintendo Switch. Lagi-lagi kita diminta untuk bersabar terlebih dahulu.
Bagi kamu yang tertarik untuk mencobanya, maka Fatal Frame: Maiden Black Water sendiri sudah tersedia melalui platform PS5, Xbox Series, PS4, Xbox One, dan PC (Steam). Untuk pengguna Switch, game ini baru akan rilis pada tanggal 28 Oktober mendatang. Bagaimanakah menurut kalian, tertarik untuk mencoba game yang satu ini?