Berita

DreadOut 2 Dapatkan Update Gratis, Hadirkan Cerita dan Fitur Baru!

Sebagai salah satu game horror dari developer Indie, Digital Happiness bersama dengan game besutannya DreadOut 2 mampu mendapatkan pasar yang cukup besar di kalangan gamer. Terbaru, Digital Happiness baru saja merilis update gratis untuk DreadOut 2.

Dalam update ini, ada penambahan cerita dan fitur baru yang bisa dimainkan oleh penggemar DreadOut 2.

Update kali ini juga memberikan tambahan konten baru yang bisa dinikmati secara gratis. Jadi, kalian tidak perlu mengeluarkan uang agar bisa menikmati cerita dan fitur baru nantinya.


Update DreadOut 2

Berdasarkan informasi, update ini menawarkan konten cerita baru di mana kamu bisa memilih ending yang berbeda. Tentu saja, ending ini nantinya menjawab rasa penasaran dari pemainnya mengingat ending pertama dari DreadOut 2 terasa janggal.

Selain itu, DreadOut 2 juga kedatangan fitur tambahan, kostum baru, serta musuh yang lebih bervariasi lagi. Sebut saja misalnya kalian bisa melakukan kostumisasi kepada Irisphone.

Tidak hanya konten baru saja, Digital Happiness juga ikut memberikan konten bonus berupa komik digital DreadOut: The Undolds yang bisa kamu baca loh. Jika kalian tertarik, tidak ada salahnya membeli game ini yang tengah diskon sebesar 50%, yakni Rp54.499.


Game Besutan Digital Happiness ini Dapatkan Respon Positif

Update DreadOut 2
DreadOut 2 | Digital Happiness

Sejak dirilis pada awal Februari 2020 lalu, DreadOut 2 berhasil mendapatkan respon positif dari para penggemarnya di Steam. Hingga saat ini, game besutan Digital Happiness ini mendapatkan jumlah review sebanyak 847 dengan rincian 599 review positif dan 248 review negatif.

Selain itu, Digital Happiness baru saja melaporkan bahwa DreadOut 1 berhasil mendapatkan keuntungan hingga Rp56 miliar. Jelas, DreadOut menjadikan dirinya sebagai franchise paling populer asal Indonesia. Namun, sayangnya DreadOut tidak begitu mendapatkan pasar di Indonesia dan lebih populer di luar Indonesia, khususnya di Amerika Serikat.

Terlebih, DreadOut sudah mendapatkan banyak adaptasi mulai dari komik, live-action, hingga film. Tentu saja, ini adalah potensi yang harus terus dikembangkan oleh Digital Happiness.


Dengan update gratis ini, ending dari DreadOut 2 bisa terjawab dan membuat pemain merasa tidak penasaran lagi.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks