Sebuah kabar mengejutkan datang dari salah satu Developer franchise Days Gone. Bermula dari pembatalan game Days Gone 2 yang beberapa waktu lalu Sony umumkan ternyata membuat para gamer kecewa dengan para Dev dan Sony. Semakin memanas rupanya, kini sang pemimpin Dev Bend Studio bernama John Garvin angkat bicara soal alasan game miliknya batal mendapatkan Sequel. Pasalnya sang Director Days Gone ini kesal karena gamer tidak mau beli gamenya secara Full price saat perilisan pertama.
Sempat mendapatkan masalah Internal, Sony sebagai sang publisher game ini sedikit bimbang untuk melanjutkan Project mereka ke depannya. Beberapa nama game besar yang berada pada genggaman Sony sempat mendapatkan masalah. Bermula dari The Last of US Remake yang kesulitan dalam pengembangan, hingga hengkangnya beberapa Dev lain yang sempat Sony pegang. Masih belum berhenti rupanya, kini Sony akhirnya mendapatkan masalah baru dari Bend Studio.
Kesal Karena Batalnya Days Gone 2, Sang Director Kecewa Dengan Gamer
Informasi tentang kekecewaan sang penulis game Days Gone ini kita dapatkan melalui wawancaranya dengan David Jaffe lewat platform YouTube. Lewat Video tersebut, John Garvin ternyata cukup terganggu dengan pernyataan para fansnya yang membeli gamenya hanya saat Diskon dan Gratis melalui PS Plus. Ia juga mengatakan “Jangan Protes jika Days Gone 2 batal apabila kalian tidak membelinya secara full-price“. Benar saja pernyataan ini langsung menuai kontroversi dari para fans yang sudah membeli gamenya.
Lebih lanjut, ia juga membedakan game miliknya dengan kesuksesan game God of War milik Santa Monica. Dengan rasa kecewa ia juga memberikan penjelasan bahwa jika saja game miliknya sukses seperti God of War, maka kemungkinan besar Days Gone 2 tidak akan ditolak oleh Sony. Sebelumnya ia juga mengatakan bahwa game miliknya bernama Syphon Filter: Dark Mirror pernah terbajak dan sudah mencapai angka 200.000 download. Inilah yang membuat studionya terhambat dan tidak mendapatkan perhatian.
Keluarnya John Garvin dari Sony
Sony sendiri mengeluarkan Garvin bukan karena tidak ada masalah, ia juga sempat memberikan kesan buruk bagi Studio miliknya. Menurut Sony, Gavin harus keluar karena sifatnya yang kurang puas dengan pekerjaan teman-temannya. Padahal Days Gone sendiri sudah cukup memberi keuntungan dan mendapatkan banyak Fans yang masih memberikan support. Buktinya saja, beberapa waktu lalu para gamer sempat memberikan Petisi bahwa mereka masih menginginkan kehadiran game Days Gone 2.
Saat ini John Garvin akhirnya keluar dari Sony bukan karena masalah pembatalan sequel kedua dari Days Gone, melainkan masalah Internal yang tergolong Pribadi. Semoga saja John dapat membentuk Studio baru yang mungkin bisa memberikan game baru yang tak kalah bagus dari Days Gone. Bagaimanakah menurut kalian tentang masalah yang mereka hadapi ini, apakah kalian masih ingin kehadiran Days Gone 2?
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Game Days Gone sendiri juga sempat John umumkan akan masuk platform PC. Bagi kalian para pengguna PC tentu saja ini menjadi kesempatan yang baik untuk mencobanya langsung. Kabarnya Days Gone versi PC akan rilis pada tanggal 18 Mei 2021 mendatang. Jika kalian ingin informasi lebih lanjut, kalian dapat mengunjungi halaman Steam Store milik mereka. Jangan lupa juga untuk kunjungi terus situs milik kita setiap harinya agar tidak ketinggalan berita, tips, dan rumor terkini seputar dunia Video game dan Industrinya.