BeritaResmi

Developer Atomic Heart Dapatkan Kritikan Keras Karena Perang Rusia dan Ukraina

Hal tersebut tidak lepas dari fakta bahwa mereka mengambil konsep Bioshock di mana pemain berperang sebagai agen KGB di masa depan.

Atomic Heart, salah satu game yang akan rilis pada Februari 2023 ini nampaknya mendapatkan kritikan keras dari berbagai kalangan. Hal tersebut tidak lepas dari fakta bahwa mereka mengambil konsep Bioshock di mana pemain berperang sebagai agen KGB di masa depan.

Tetapi, developer Atomic Heart yakni Mundfish berasal dari Rusia. Hal ini membuat banyak orang gelisah mengingat Rusia terlibat dalam banyak sekali kejahatan, salah satunya adalah perang dengan Ukraina.


Kritikan Keras untuk Developer Atomic Heart

Karena hal tersebut, banyak orang yang bertanya kepada Mundfish tentang pendanaan game tersebut. Apakah akan ada undang-undang sensor milik Rusia yang terdapat di dalam game atau justru pemerintah Rusia telah mensponsori proyek tersebut guna mempromosikan perang yang tengah berkecamuk?

Menanggapi hal tersebut, Mundfish menyatakan bahwa mereka tidak akan mengomentari hal-hal berbau politik dan juga agama. Ini menunjukkan bahwa besar kemungkinan jika Atomic Heart tidak ada kaitannya dengan perang Rusia dan Ukraina.

Untuk saat ini, developer Atomic Heart memang mendapatkan beberapa kritikan keras yang berkaitan dengan perang Rusia dan Ukraina. Walau begitu, mereka membantah bahwa game ini ada sangkut pautnya dengan hal tersebut.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks