BeritaResmi

Davide Soliani Keluar dari Ubisoft

Selama 25 tahun di Ubisoft Milan, Davide Soliani merupakan pemimpin kreatif di Mario + Rabbids Kingdom Battle dan Mario + Rabbids Sparks of Hope.

Davide Soliani, perancang game asal Italia yang terkenal dengan Mario + Rabbids, telah keluar dari Ubisoft.

Informasi ini dipublikasikan oleh Soliani melalui media sosialnya. Jika kalian tertarik dengan game-game Ubisoft Milan, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.

Davide Soliani Keluar dari Ubisoft

Mengumumkan kepergiannya di media sosial, Davide Soliani mengatakan bahwad ia telah memutuskan untuk “memulai petualangan baru”, tetapi tidak membagikan rincian langkah kariernya selanjutnya.

“Hai semuanya. Setelah 25 tahun, 11 tahun di antaranya dihabiskan dengan indah bersama Nintendo di Mario + Rabbids bersama dengan komunitas pemain kami yang luar biasa, saya telah memutuskan untuk meninggalkan Ubisoft untuk memulai petualangan baru,” tulis Soliani di X. ”Saya tidak dapat berkata apa-apa lagi sekarang. Terima kasih banyak untuk semuanya, sungguh.”

Selama 25 tahun di Ubisoft Milan, Soliani merupakan pemimpin kreatif di Mario + Rabbids Kingdom Battle dan Mario + Rabbids Sparks of Hope. Kedua game tersebut sudah tersedia di Nintendo Switch.

Berikut adalah pernyataan resmi dari Ubisoft Milan:

Tidak mudah untuk menulis ini. Ini lebih sulit daripada banyak bos yang pernah kami lawan bersama dan kali ini tidak ada penutup atau Spark untuk membantu kami! Setelah lebih dari 20 tahun, Davide Soliani dan Ubisoft Milan berpisah sebagai teman.

Davide dan tim di Ubisoft Milan masih memiliki tujuan yang sama – untuk membuat para gamer bersenang-senang, berteriak kegirangan, dan bermimpi – namun kini kami akan berada di jalan yang berbeda.

Sebelum air mata di E3 2017, pengumuman Mario + Rabbids Kingdom Battle, dan ide gila yang menghidupkan game yang mengubah segalanya bagi kami, ada kisah Davide muda yang, setelah melihat seorang anak kecil bermain dengan Game Boy di metro Milan, memilih misi hidup barunya: membawa kegembiraan dan kesenangan kepada orang-orang melalui video game.

Misi tersebut membawanya dan tim kami melalui berbagai proyek dan, pada akhirnya, membuat hal yang mustahil menjadi mungkin: serangkaian game dan DLC dengan beberapa karakter paling ikonik sepanjang masa.

Kami mendoakan yang terbaik untuk Davide dan kami tidak sabar untuk bermain dengan usaha-usahanya di masa depan.

Kami berharap dia akan menyukai apa yang akan kami kerjakan di masa depan, karena kami pasti akan mengingat ajaran terbaiknya: mengejutkan pemain dengan pengalaman yang tak terduga!

“Jangan menangis, orang Ubisoft!” Kami sering bercanda dengan Davide tentang meme tersebut.

Tapi sekarang saatnya kami menangis.

Ubisoft Milan
Setelah lulus sebagai analis kimia, Fransiskus mengejar mimpinya untuk menjadi jurnalis dan telah meliput industri game sejak tahun 2020. Saat ini, ia fokus pada gelar Hubungan Masyarakat (Humas) dan tertarik dengan bagaimana para pemimpin industri game…

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks