Com2uS salah satu perusahaan yang bergerak pada industri video game baru saja membuka CBT brand site untuk game terbarunya, Summoners War: Lost Centuria. Lebih lanjut, game terbaru dari Com2uS ini menampilkan konten pertarungan real-time.
Sebelumnya, Com2uS sudah merilis beberapa informasi mengenai monster-monster yang ada pada game ini. Penasaran? Yuk disimak sampai habis.
CBT Summoners War: Lost Centuria

Sebelum CBT berlangsung, ini merupakan game yang paling ditunggu-tunggu dan akan diperkirakan rilis pada tahun 2021 mendatang.
Lost Centuria berada pada universe yang sama dengan game populer Com2uS, Summoners War: Sky Arena. Lost Centuri merupakan game real-time strategi Battle Mobile dimana kamu bisa memunculkan Monster dan membangunnya.
Saat masa CBT berlangsung, Lost Centuria menawarkan keseruan bertarung dengan berbagai elemen strategi seperti sistem counter untuk menyerang balik. Selain itu, penggunaan skill dan summoner speel juga dapat mengubah alur pertarungan dalam sekejap. Hal ini membuat pemenang baru bisa kalian ketahui ketika pertarungan sudah berakhir.
Selain itu, berbagai konten seperti monster dari Sky Arena, hubungan antara elemen, dan sistem rune akan kembali hadir. Sebagai contoh, Chimera dan Valkryja kembali hadir dalam bentuk yang lebih realistis dan sudah mengalami perubahan yang begitu drastis.
Com2uS Rilis Video Promosi
Bersamaan dengan pembukaan CBT brand site, Com2uS telah merilis video pertarungan dan video promosi dengan menampilkan Lushen untuk Lost Centuria. Dalam video promosi tersebut, kamu bisa melihat Lushen yang lebih modern dan stylish serta cuplikan pertarungan yang seru.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Com2uS berencana untuk merilis video promosi dan informasi terkait bagi fans global yang ingin mengenal Lost Centuria. Nantinya, akan ada informasi mengenai berbagai monster yang hadir pada game ini.
Informasi mengenai Lost Centuria bisa kalian lihat melalui website resmi mereka. Jika kalian punya pertanyaan, jangan sungkan untuk menghubungi Com2uS melalui kontak resmi mereka atau sosial media.
Bagaimana pendapat kamu mengenai game terbaru dari Com2uS ini? Yuk beri pendapat kalian melalui kolom komentar. Jangan lupa untuk update perkembangan berita kalian setiap hari.