Masih ingatkah kalian dengan kelompok cracker legendaris bernama CODEX, setelah cukup lama tidak muncul ke publik, kali ini kita kedatangan kabar yang cukup disayangkan. Sesuai dengan informasi yang baru-baru ini beredar, CODEX secara resmi membubarkan diri dari dunia pembajakan game. Lantas, apa alasan sebenarnya? Yuk ikuti terus pembahasan Gamedaim News berikut.
Sebagian besar gamer PC tentunya sudah kenal siapa itu CODEX. Benar, mereka adalah salah satu kelompok cracker yang bertanggung jawab atas perilisan game Bajakan di PC. Dengan adanya mereka, gamer PC yang memiliki kantong terbatas dapat dengan mudah mengakses game-game teranyar tanpa perlu membayar. Terlepas dari benar atau tidaknya, opsi memainkan game bajakan memang masih cukup populer bagi kalangan gamer.
CODEX Mengaku Sudah Menang Melawan Kelompok REALOADED?

Namun, seiring berkembangnya teknologi, persaingan para Cracker untuk adu kepintaran melawan Anti-Tamper tangguh sepertinya sudah sampai titik jenuh. Maka dari itu, salah satu kelompok cracker terkenal CODEX memutuskan untuk rehat dari dunia pembajakan. Hal ini dibuktikan langsung melalui laporan yang kami peroleh lewat halaman resmi miliknya. Dari situ juga, CODEX mengungkapkan alasan mereka ingin pensiun dari peperangan ini.
Seperti yang terlihat, CODEX mengaku sudah mencapai tujuan utamanya dalam bersaing melawan kelompok Cracker terkenal lain yaitu REALOADED. Ia menjelaskan bahwa kelompok tersebut sudah mulai runtuh secara perlahan dan terlihat tidak dapat bersaing lagi. Melihat keruntuhannya, CODEX mengaku sudah tidak mendapatkan kesenangan seperti sediakala. Maka dari itu, tidak ada jalan lain untuk mencari hal baru diluar sana.
CODEX Ajak Kelompok Cracker Lain Untuk Membuat Nama dan Reputasi Sendiri

CODEX juga menyinggung para kelompok lain yang nantinya akan menggunakan namanya tanpa perizinan. Ia mengatakan bahwa kelompok tersebut harusnya membuat nama baru untuk membentuk reputasinya sendiri seperti pada zaman ketika ia bersaing melawan REALOADED. Di isi lain, ia juga mengucapkan rasa apresiasinya bagi para fans yang sudah mendukung kerja keras mereka hingga saat ini.
Sekedar mengingatkan saja bahwa, CODEX sendiri sempat memiliki sejarah ketika membobol banyak proteksi terkenal seperti Denuvo, Steam, Arxan, UWP, Uplay, XboxLive, dan masih banyak lagi. Meskipun CODEX sudah keluar, ini bukan berarti pembajakan akan berhenti begitu saja. Pasalnya, kelompok lain seperti CONSPIR4CY, SKIDROW, PROPHET, STEAMPUNKS, EMPRESS dan lain-lain masih terus berlayar hingga sekarang.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.