BeritaPCPlaystationPS5

Rumor: COD Modern Warfare 2 (2022) Akan Lepas Trailer Perdana Pada Juni Ini

Rumor mengatakan bahwa COD Modern Warfare 2 akan lepas Trailer perdana pada Juni ini. Lantas, bagaimana jadinya?

Kembali membahas soal laporan terbaru dari Activision, seperti biasanya mereka kembali lagi informasi game terbarunya yaitu Modern Warfare 2. Setelah sukses dengan pengumuman resminya, hari ini kita akhirnya kedatangan rumor terbaru. Benar, rumor tersebut mengatakan bahwa COD Modern Warfare 2 akan lepas Trailer perdana pada Juni ini. Lantas, apakah kabar tersebut benar? Yuk ikuti terus pembahasan Gamedaim News berikut.

Diumumkan pada tanggal 29 April 2022 yang lalu, Call of Duty: Modern Warfare 2 (2022) memang menjadi salah satu game yang paling diantisipasi pada tahun ini. Bagaimana tidak, seri tersebut akan hadir sebagai sequel dari franchise Modern Warfare Remake yang rilis pada tahun 2019 lalu. Mereka menjanjikan Story Campiagn baru lengkap dengan pembawaan setting berbeda dari sebelumnya.

Trailer Perdana COD Modern Warfare 2 Akan Rilis Pada Juni Ini?

Menurut rumor yang kami dapatkan dari sosok analis terkenal Tom Henderson, COD Modern Warfare 2 dispekulasikan akan diumumkan pada tanggal 2 Juni 2022 ini. Laporan tersebut ia dapatkan langsung melalui leaker terkenal TheGhostOfHope melalui akun Twitternya. Pengumuman tersebut dipekulasikan akan berbentuk Trailer Cinematic seperti pengumuman seri-seri Call of Duty yang sebelumnya.

Sumber juga mengatkan bahwa Infinity Ward memang sempat akan melepas gameplay perdana melalui “acara E3 2022 nanti.” Mengingat Event tersebut sudah resmi dibatalkan, ada kemungkinan bahwa pihak studio baru akan mengumumkannya secara mandiri tanpa harus melalui pergelaran game tahunan bergengsi. Yup, mungkin akan berdekatan dengan pelaksanaan event Summer Games Fest 2022.

Infinity Ward Sempat Ingin Merilis Gameplay COD Modern Warfare 2 di E3

Yang menarik adalah, TheGhostOfHope juga memberikan detail lebih lanjut soal pengumuman versi Muliplayer-nya. Benar, ia mengatkan bahwa mode Muliplayer dari COD Modern Warfare 2 baru akan melucnur secara resmi pada bulan Agustus mendatang. Sayangnya, ia belum bisa memastikan apakan pengemumuman tersebut sudah termasuk event pada game Warzone atau tidak.

Selagi menunggu Trailer perdananya, tidak ada salahnya untuk mencoba dahulu seri sebelumnya. Untuk itu, Call of Duty: Modern Warfare Remaster 2009 sudah bisa kalian mainkan pada platform PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series. Seperti biasanya, pengguna PC dapat membeli game tersebut melalui halaman Battle.Net. Bagaimanakah menurut kalian, apakah kalian tertarik untuk mencobanya juga?

Pengamat Game PC dan Konsol - suka Pinguin.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks