BeritaMobile

Call of Duty: Mobile Raih Gelar Sebagai Game Terbaik di Google Play 2019!

Call of Duty: Mobile menjadi salah satu game Mobile yang mendapatkan beragam respon menarik dari pada gamer. Hal ini lantaran pihak Activision bersama Tencent membawa versi klasik PC-nya ke Mobile yang sudah dinantikan oleh para penggemar.

Melihat respon yang begitu banyak, Call of Duty: Mobile berhasil menyabet tiga penghargaan sekaligus di Google Play Awards.

Ketiga nominasi tersebut adalah Google Play User’s Choice Game of 2019, Best Game of 2019, dan Best Competitive Games of 2019.


Raihan Memukau bagi Pihak Developer dan Publisher

https://www.instagram.com/p/B5mkczkAXrI/

Tidak hanya meraih kategori untuk game, pihak Publisher Garena juga mendapatkan penghargaan sebagai Best Casual Games of 2019. Penghargaan yang didapat oleh Call of Duty: Mobile ini memang wajar saja.

Pasalnya, game ini berhasil meriah jumlah download sebanyak 10 juta di region Asia Tenggara hanya dalam waktu dua bulan saja. Sejak dirilis pada 11 Oktober 2019 lalu, banyak review positif yang diberikan untuk game ini.

Tidak hanya itu, Call of Duty: Mobile juga telah membuat beberapa tim Esports memiliki divisi CODM. Selain itu, Garena juga telah menggelar beberapa turnamen awal sebelum menyelenggarakan turnamen resmi.


Call of Duty Mobile Telah Didownload Sebanyak 172 juta kali

Tips Menang Mode Domination Call Of Duty Mobile Mode Domination

Sementara itu, melengkapi penghargaan tersebut CODM baru-baru saja telah mencapai jumlah download sebanyak 172 juta kali. Rinciannya sebagai berikut:

  1. Amerika Serikat 28,5 juta
  2. India 17, 5 juta
  3. Brazil 12 juta
  4. Asia Tenggara 10 juta lebih

Sementara itu, dua bulan sejak peluncurannya, CODM berhasil meraih pendapatkan sebanyak $55 juta USD. Amerika menjadi penyumbang terbanyak dengan kisaran $36 juta USD, disusul Jepang dengan $11 juta USD dan Inggris Raya $2,6 juta USD.


Hasil yang didapat oleh game ini tentu saja sangat memukau. Pasalnya, game ini baru seumur Jagung loh.

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks