AndroidBeritaiOSMobile

Ini Buff yang Kamu Dapatkan di Spiral Abyss Phase 1 Genshin Impact v2.0

Terbaru, Spiral Abyss di Genshin Impact v2.0 mendapatkan buff yang cukup menarik. Penasaran kan seperti apa detailnya? Yuk simak sampai habis.

Sama seperti biasanya, miHoYo selaku developer dari Genshin Impact kerap melakukan perubahan terhadap Spiral Abyss di setiap versinya. Terbaru, Spiral Abyss di Genshin Impact v2.0 mendapatkan buff yang cukup menarik.

Penasaran kan seperti apa detailnya? Yuk simak artikel berikut ini sampai habis agar kamu tidak ketinggalan informasinya.


Buff Spiral Abyss Phase 1 Genshin Impact v2.0

Merujuk informasi yang ada, Spiraal Abyss Phase 1 di versi berikutnya mendapatkan beberapa buff. Ketika karakter di lapangan dengan Full Energy, maka Normal/Charge/Plunge Attack akan menurunkan DEF musuh sebesar 7% selama 10 detik. Efek ini dapat menumpuk hingga 5 kali dan setiap tumpukan memiliki waktu tersendiri.

Secara garis besar, ini merupakan buff yang akan sangat menguntungkan bagi mereka yang bermain dengan Physical DMG seperti Fischl, Razor, Ganyu, hingga Eula. Pasalnya, mereka mengandalkan Normal dan Charge Attack saja.

Untuk itu, kalian bisa mengandalkan beberapa karakter tersebut di Spiral Abyss v2.0 nanti. Informasi lebih lanjut mengenai hal ini akan kami sampaikan di kemudian hari. Jadi, pastikan kamu selalu update kabarnya yah.


Gameplay Yoimiya

Yoimiya Skill Spiral Abyss
Yoimiya Skill

Secara garis besar, Yoimiya memiliki kesamaan dengan Fischl yang mengandalkan Normal Attack serta range attack yang jauh. Walau begitu, baik Fischl dan Yoimiya memiliki perbedaan yang cukup mendasar. Pasalnya, Yoimiya dapat mengubah Normal Attack miliknya menjadi Pyro DMG.

Sementara itu, Fischl hanya mengandalkan Physical DMG saja. Selain itu, Charged Attack milik Yoimiya juga memiliki sesuatu yang unik ketimbang karakter Bow lainnya seperti Ganyu ataupun Amber. Melalui cuitan dari Dimbreath, kalian bisa menyaksikan bagaimana gameplay dari Yoimiya.

Lebih lanjut, vibe Inazuma juga terlihat begitu baik di dalam Yoimiya. Bahkan, latar belakang yang ada di Yoimiya ini kabarnya berasal dari Inazuma loh. Bagaimana? Tertarik kan untuk melihat bagaimana detail dari region yang satu ini.


Bagaimana pendapat kamu mengenai buff Spiral Abyss v2.0?

Penulis yang sangat tertarik dengan industri video game dan juga Esports. Saya menulis beragam topik menarik, tips dan trik, serta tutorial yang akan memecahkan masalah kalian.

Related Posts

Leave Comment
Hidupkan Notifikasi OK No thanks