Krafton selaku pengembang dari PUBG: New State telah menyelesaikan beberapa tahap sebelum merilis game ini. Menjelang perilisan PUBG: New State, bocoran mengenai detail dari map Troi mulai beredar di internet.
Nah penasaran kan apa saja bocoran yang ada? Yuk simak artikel berikut ini sampai habis agar kamu tidak ketinggalan informasinya.
Detail Baru Map Troi di PUBG: New State

Perlu kalian ketahui, Krafton sendiri telah merilis penampakan dari map Troi melalui sebuah video di kanal YouTube resminya. Secara garis besar, map Troi tidak jauh berbeda dengan Miramar yang ada di PUBG Mobile.
Jika kalian lihat lebih jelas, Troi merupakan map yang menggabungkan dataran hijau dan juga gurun pasir. Pada dasarnya, Miramar di PUBG Mobile memang hanya memiliki padang tandus saja. Tentu, Krafton tidak mentah-mentah mengambil seluruh elemen dari PUBG Mobile.
Mereka coba untuk memberikan pengalaman berbeda kepada para pemain melalui Troi. Untuk saat ini, masih sedikit informasi mengenai map Troi yang beredar di internet. Namun, bocoran ini setidaknya memberikan gambaran kepada para pemain mengenai lokasi-lokasi yang ada di map tersebut.
PUBG Mobile Adaptasi Beberapa Fitur NS

Berdasarkan informasi yang ada, Tencent kabarnya akan menghadirkan fitur yang dapat melacak berbagai item penting di PUBG Mobile. Item dengan bentuk mirip seperti anjing ini akan mengikuti pemain dan memberitahukan lokasi dari item-item langka seperti Helm lvl 3 ataupun Bag Lvl 3.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Sejatinya, fitur modern ini hanya bisa pemain jumpai di PUBG: New State. Pasalnya, Krafton menyebut bahwa ada hal modern yang akan mereka bawakan ke game tersebut dan tentunya berbeda dengan PUBG Mobile.
Untuk lebih jelasnya, kalian bisa membaca artikel PUBG Mobile Bakal Adaptasi Beberapa Hal Milik PUBG: New State di Update Terbarunya.
Bagaimana pendapat kamu mengenai hal ini? Tulis di kolom yang telah kami sediakan yah kawan-kawan.