Laporan baru telah mengungkapkan bahwa game live service Twisted Metal yang sedang dikembangkan oleh Firesprite sudah dibatalkan.
Informasi ini dipublikasikan oleh Bloomberg. Jika kalian tertarik dengan kondisi di industri video game, kalian bisa melihat artikel kami lainnya di sini.
Game Live Service Twisted Metal Dibatalkan?
Baru-baru ini, Sony Interactive Entertainment telah mengumumkan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 900 karyawannya di seluruh dunia.
Bloomberg melaporkan bahwa sebagai bagian dari perubahan tersebut, Sony Interactive Entertainment telah membatalkan game live service Twisted Metal yang dikembangkan oleh Firesprite.
Jurnalis Bloomberg, Jason Schreier, menguraikan lebih lanjut di X mengenai pembatalan tersebut: “Meskipun ada beberapa perdebatan baru-baru ini yang menyatakan bahwa Twisted Metal akan segera rilis, game ini masih dalam pengembangan awal dan belum mendapat lampu hijau.”
Schreier kemudian menjawab beberapa pertanyaan mengenai status game live service PlayStation lainnya, di mana dia menyatakan bahwa Project Heartbreak dari Firesprite dan Horizon Online dari Guerrilla Games tidak dibatalkan.
Pada Januari 2022, VGC melaporkan bahwa versi reboot dari Twisted Metal sedang dalam pengembangan aktif di Firesprite setelah berpindah dari Lucid Games.
Menurut VGC, Sony Interactive Entertainment awalnya berniat membawa kembali Twisted Metal agar bertepatan dengan serial TV Twisted Metal yang diluncurkan pada tahun 2023. VGC juga mencatat bahwa penerimaan yang buruk terhadap Destruction AllStars mungkin berkontribusi terhadap keputusan tersebut.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Update 1 Maret 2025: MP1st melaporkan bahwa seorang programmer UI yang bekerja di Firesprite telah mengunggah sebuah CV yang mengungkapkan detail menarik terkait game live service Twisted Metal yang dibatalkan.
Meskipun orang tersebut tidak menyebutkan nama game Twisted Metal secara langsung, ia menyebutnya sebagai “Project Copper”. Proyek ini dideskripsikan sebagai “game third-person vehicular action combat” yang didasarkan pada “IP klasik milik PlayStation”.
Project Copper juga akan memiliki “mekanisme third-person shooter yang dibungkus dengan pertempuran kendaraan third-person dengan tujuan menjadi yang terakhir bertahan hidup”.
Selain itu, orang tersebut mengunggah beberapa gambar buram dengan watermark non-disclosure agreement (NDA) dari Project Copper sebagai buktinya.