Game buatan Blue Box Studios yang satu ini memang belakangan menjadi daya tarik tersendiri bagi kalangan gamer. Yup, itu karena game tersebut banyak berhubungan secara tidak langsung dengan sang legenda Hideo Kojima. Setelah tak sengaja menampilkan karakter Solid Snake pada Posternya, Abandoned pun akhirnya tunda perilisan Trailer baru miliknya. Lantas apa yang terjadi? Yuk ikuti pembahasan Gamedaim News berikut ini.
Sebelumnya Studio game Survival Horror ini sempat menjanjikan Trailer baru game Abandoned yang akan mereka rilis pada 10 Agustus ini. Namun, hingga hari ini, kita masih belum mendapatkan kabar apapun soal janji tersebut. Karena berbagai isu dan konspirasi yang beredar, tentu saja para gamer sangat menantikan kehadiran Trailer terbaru dari game ini. Tujuannya sendiri adalah mencari tahu judul asli dari game mereka.
Trailer Abandoned Kembali Ditunda Hingga Waktu yang Belum Ditentukan
Melalui postingan terbaru akun Sosial Media Twitter milik Blue box Studios, kamu dapat melihat bahwa mereka kembali menunda Trailer perdana dari game Abandoned ini. Pihak Studio mengaku bahwa penundaan tersebut disebabkan karena Technical issue yang baru saja terjadi pada gamenya. Mereka sedang berusaha untuk melakukan perbaikan patch secepat mungkin agar para gamer dapat melihat penampilannya.
Blue Box pun meminta maaf untuk para fans yang selalu menudung pengembangan game hingga saat ini. Namun, sayangnya mereka lagi-lagi tidak memberikan informasi lebih lanjut soal peluncuran tersebut. Karena belum ada Informasi yang berhasil kita dapatkan dari mereka, sepertinya kalian harus bersabar terlebih dahulu. Apakah kira-kira mereka sedang merencanakan sesuatu lagi?
Developer Masih Berusaha Memperbaiki Patch Gamenya
Abandoned bukanlah sebuah judul game, melainkan Code Name suatu game. Proyek yang satu ini memang pada dasarnya belum memiliki judul resmi sama sekali. Jadi game ini bisa saja adalah game AAA terkenal yang masih bersembunyi. Seperti yang sudah kita ketahui, berbagai rumor dan petunjuk yang muncul tersebut menunjukkan bahwa game yang satu ini kemungkinan besar adalah Silent Hill. Namun, kabar ini berhasil mereka tepis secara resmi.
Gamedaim Hadir di TikTok! Ayo Follow kami di @gamedaimcom dan dapatkan berbagai konten menarik seputar dunia game.
Bagaimana pendapat kalian tentang game ini, apakah Abandoned memang benar-benar Silent Hill? Game ini rencananya akan rilis pada tahun 2021 ini, namun tanggal perilisannya sendiri masih menjadi rahasia. Nantinya kamu dapat mengakses game ini lewat platform PC dan PS5,. Seperti biasanya, pengguna PC bisa membeli gamenya lewat platform Digital Steam Store. Jadi selamat menunggu!.